Kabar Duka Alhabib Murtadha Wafat, Ini Sepenggal Kisah Pejuang Sosial Asal Bondowoso

- 30 Januari 2023, 12:34 WIB
Alhabib Murtadha bin Husein bin Muhammad Almuhdar Kampung Arab, Bondowoso, Jawa Timur.
Alhabib Murtadha bin Husein bin Muhammad Almuhdar Kampung Arab, Bondowoso, Jawa Timur. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - Kabar duka datang dari Kabupaten Bondowoso, Provinsi Jawa Timur. Alhabib Murtadha bin Husein bin Muhammad Almuhdar, wafat pada Senin 30 Januari 2023.

Kabar duka ini menyebar pada pagi hari di berbagai media sosial.

'Innalillahi wa inna ilaihi rajiun...

Telah wafat hari ini, Senin jam 4 Subuh, tanggal 8 Rajab 1444 H / 30 Januari 2023 M di Kampung Arab Bondowoso, Al-habib As-Syarif Murtadha bib Husain bin Muhammad bib Ahmad al-Muhdhar Bondowoso. Pemakaman insyaallah dilaksanakan jam 3 sore di rumah duka, depan masjid An-Nur Bondowoso.

Semoga kita semua mendapatkan keberkahan beliau, datu2 dan anak cucunya semua. Amin...'

Menurut keterangan Habib Husain Nagib Almuhdar kepada KlikBondowoso.Com, Alhabib Murtadha merupakan seorang pejuang dalam bidang sosial.

"Semenjak mudanya beliau banyak membantu Palang Merah Indonesia dalam mencarikan donor darah," terang Habib Husain Nagib Almuhdar.

"Sehingga beliau memiliki anggota donor lebih dari 100 orang. Dan beliau juga mendonorkan darahnya lebih dari 70 kali," lanjutnya.

Selain itu, Alhabib Murtadha juga aktif membantu warga yang sakit untuk dibawa ke rumah sakit.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x