Berikut Nutrisi Ibu Menyusui untuk Kesehatan Bayi dan IBu

11 November 2021, 22:52 WIB
Sukseskan gerakan menyusui /StockSnap / Pixabay /

KlikBondowoso.com- Selepas melahirkan ibu sudah tahu mamfaat dari menyusui bayi dengan ASI.

Agar mendapat hasil yang optimal maka perlu memperhatikan nutrisi ibu menyusui.

Dalam aktivitas sehari-hari tubuh ibu menyusui membutuhkan energy untuk memproduksi ASI yang baik.

Jenis-jenis nutrisi yang dibutuhkan diantaranya karbohidrat, serat, vitamin A, B12, D, Protein , asam folat, dan kalsium.

Baca Juga: Biodata Caitlin North Lewis, Pemeran Laura dalam Film Paranoia
1. Vitamin A
Baik untuk perkembangan mata, jantung, dan system imun bayi. Makanan yang menjadi sumber Vit A diantaranya wotel, susu, sayuran hijau tua, jeruk, melon, dan ubi jalar.

2. Vitamin D
Vitamin ini dibutuhkan agar dapat tetap menyerap kalsium untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Sumber makanan ini berasal dari kuning telur, ikan salmon, ikan teri, dan jamur.

3. Vitamin B12
Membantu pembentukan sel darah bayi, juga perkembangan fungsi otak, untuk ibu vitamin ini membantu menaikkan mood, optimalisasi energy dan kemampuan memori. Sumber Vit B12 bisa didapat dari daging, telur, hati, susu dan udang.

4. Asam Folat
Memiliki peran penting dalam pembentukan sel darah merah untuk mencegah anemia pada ibu, dan mendukung perkembangan otak juga sumsum tulakang belakang bayi. Sumber makanan yang mengandung asam folat seperti kacang-kacangan, alpukat, sayuran hijau seperti Asparagus.

5. Lemak Tak jenuh
Mempunyai peran penting perkembangan dan pertumbuhan bayi asupan sehari-hari ibu dengan menambah minyak zaitun atau ikan dengan lemak alami seperti ikan salmon

6. Protein dan Kalsium
Untuk mengoptimalkan produksi ASI, dan membantu pembentukan otot, tulang dan jaringan tubuh pada bayi. Ibu bisa memperoleh protein alami dengan mengkonsumsi daging tanpa lemak, mentega, tempe, tahudan produk laut dengan merkuri yang minim.

7. Zat Besi dan Mineral
Gizi ibu menyusui ini dapat membantu mencegah anemia dan kelelahan. Ibu dapat mengkonsumsi sayuran, biji-bijian seperti hemps seeds, chia seeds, dan flaxseeds.

8. Karbohidrat
Membantu menyediakan energy yang dibutuhkan dalam proses perkembangan bayi dan stamina untuk ibu. Sumber karbohidrat bisa memilih olahan gandum seperti oatmeal, beras merah. sayuran daan buah.***

 

Editor: Ridho Abdullah Akbar

Sumber: Rizalnutrionist

Tags

Terkini

Terpopuler