10 Tips Komposisi Dalam Fotografi

- 16 Oktober 2021, 21:39 WIB
Comtoh penempatan objek dan horizon dalam pemotretan
Comtoh penempatan objek dan horizon dalam pemotretan /

KlikBondowoso.com - Dalam dunia fotografi, ada banyak hal yang perlu diperhatikan dalam proses pengambilan gambar atau pemotretan.

Misalnya tentang focusing yang menunjukkan "kedalaman" sebuah foto. Kemudian ada Speed yang berguna untuk menentukan kecepatan rana.

Lalu ada pengaturan diafragma, agar mendapatkan foto yang menajamkan objek utama dengan background.

Dan yang tak kalah penting adalah menempatkan objek pada layar kamera harus diperhatikan agar mendapatkan hasil yang bagus dan menarik.

Baca Juga: 4 Tips Fotografi Dengan Kamera Handphone Android

Hal ini biasa disebut sebagai komposisi dalam pemotretan. Berikut 10 tips komposisi saat pengambilan gambar.

1. Tarik perhatian ke arah subyek utama dalam foto. Manfaatkan warna,bentuk, cahaya atau garis supaya foto tampak kuat dan menyedot perhatian.

2. Sederhana, makin sederhana susunan foto anda makin kuat kesan yang ditimbulkan.

3. Kurangi elemen yang tidak seirama. Jika menurut anda ada elemen tertentu yang merusak irama dan keharmonisan foto, singkirkan – tutupi – atau pindahkan sudut.

4. Penuhi seluruh isi frame dengan obyek utama. Kadang foto yang kuat kesannya adalah foto yang tanpa background sama sekali.

Baca Juga: Cek Fakta: Kartu Nikah Sediakan 4 kolom Foto Istri, Berikut Penjelasan Kementerian Agama

5. Maksimalkan penggunaan point of view (titik pandang) yang menarik, jangan melulu memotret dari depan subyek.

6. Jangan lupa rule of third. Tarik garis imajiner yang membagi foto menjadi 9 bagian sama besar. Tempatkan obyek utama di persimpangan garis- garisnya.

7. Saat memotret orang, usahakan selalu agar mata berada diatas garis tengah foto.

8. Bagian paling terang dalam foto adalah bagian yang paling menyedot perhatian mata. Taruh obyek utama disana.

Baca Juga: Beredar Foto Apriyani Rahayu dan Anthony Ginting Ikuti Tes CPNS Usai Sukses di Olimpiade Tokyo

9. Untuk memotret anak-anak, jongkoklah. Sejajarkan kamera dengan mata mereka

10. Hindari menaruh titik perhatian tepat ditengah-tengah foto. Hindari pula meletakkan garis horison tepat di tengah foto, usahakan horison ada digaris imajiner bawah.

Selamat berkarya.***

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah