Manny Pacquiao Nyalon Jadi Presiden Filiphina, Begini Nasib Karir Tinjunya

- 2 Oktober 2021, 14:39 WIB
Manny Pacquiao resmi mendaftarkan diri menjadi capres Filiphina
Manny Pacquiao resmi mendaftarkan diri menjadi capres Filiphina /N.A Pertiwi/

 

 

KlikBondowoso.com - Manny Pacquiaoresmi, sang juara tinju internasional, mengundurkan dari dunia tinju. Saat ini Manny mengajukan diri sebagai calon presiden Filipina.

Dilansir Klikbondowoso.com dari akun Instagram @mannypacquiao menuliskan ini diakun instagramnya pada 2 Oktober 2021.

"Hari ini adalah awal pertarungan lain untuk kehidupan Manny Pacquiao. Melawan kemiskinan, korupsi dan keputusasaan. Seperti biasa kamu bisa berharap aku disini untuk membuatmu menang"

Lawan politik Manny Pacquiao di pemilu presiden Filipina kali ini berasal dari selebriti, hingga keturunan politik.

Baca Juga: Resep Bakso Vegetarian

Pacquiao menjadi kandidat pertama yang mengajukan diri sebagai capres Filipina. Pria 42 tahun berjuluk PacMan itu mengajukan berkasnya sebagai capres pada Jumat, 1 Oktober 2021. Ia menunjuk pasangannya Lito Atienza sebagai calon wakil presiden.

Pacquiao sebenarnya berasal dari partai berkuasa PDP-Laban, yang dipimpin oleh Presiden Duterte.

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah