7 Tempat Wisata untuk Anak: Destinasi Ramah Anak Wisata Edutainment Indonesia

- 15 Agustus 2023, 19:33 WIB
Ilustrasi Tempat Wisata Terbaik dan Paling Populer di Cianjur yang Wajib dikunjungi/Tangkapan Layar/Freepik
Ilustrasi Tempat Wisata Terbaik dan Paling Populer di Cianjur yang Wajib dikunjungi/Tangkapan Layar/Freepik /

KlikBondowoso- Ada banyak tempat wisata di Indonesia yang bisa jadi pertimbangan untuk menikmati masa liburan.

Bagi yang sudah berkeluarga dan memiliki anak kecil tentu saja harus memikirkan aspek kenyamanan dan tipe tempat wisata yang cocok bagi buah hatinya.

Oleh karena itu, mulai marak diperkenalkan konsep wisata edutainment yang menjanjikan pengalaman libura anak menjadi lebih berkesan.

Baca Juga: Pariwisata Indonesia Naik Peringkat, Lampaui Thailand dan Malaysia

Fasilitas di destinasi wisata pun juga harus mudah diakses dan tidak membahayakan anak. Tak kalah penting, sebuah destinasi wisata ramah anak juga harus memiliki pelayanan security system berbasis kebutuhan anak.

Dikutip dari situs Kemenparekraf, inilah 7 tempat wisata untuk anak yang mungkin bisa jadi destinasi terbaik selama masa liburan.

1. Museum Angkut Malang

Destinasi wisata ramah anak berikut ini agak berbeda dari lainnya. Sesuai dengan namanya, Museum Angkut mengenalkan anak dengan berbagai koleksi otomotif yang mungkin tidak pernah anak lihat di jalan. Museum Angkut terdapat lebih dari 300 koleksi jenis angkutan, baik itu tradisional hingga modern, yang telah ditata sesuai asal dan zamannya.

Baca Juga: Inilah Lokasi Banda Neira yang Eksotis dan Cara Pergi ke Banda Neira dengan Mudah

2. Scientia Square Park Tangerang

Scientia Square Park merupakan sebuah destinasi wisata edutainment ramah anak yang memadukan beberapa unsur, yaitu edukasi, tempat bermain, serta sarana olahraga. Scientia Square Park dibagi dalam beberapa zona, yakni Zona Safari, Zona Adventure, serta Zona Farm & Sustainability.

Di destinasi wisata ini anak-anak dapat berinteraksi langsung dengan hewan dan alam. Di Scientia Square Park, anak-anak dapat melakukan aktivitas memberi makan ikan koi, melihat kupu-kupu, menunggang kuda, hingga melakukan banyak aktivitas outdoor seperti panjat dinding. Cocok banget untuk anak yang aktif bergerak.

Baca Juga: Jangan Mati Sebelum Ke Banda! Pesona Banda Neira Ini Dijamin Bikin Jatuh Hati

3. Bali Safari & Marine Park

Bali Safari & Marine Park dapat dijadikan salah satu referensi tempat liburan menarik untuk mengajak anak mengenal hewan secara langsung. Ada berbagai koleksi hewan di tempat ini, mulai dari kuda, gajah, zebra, hingga hewan buas seperti macan dan harimau. Dengan menaiki bus khusus, anak-anak akan puas melihat hewan-hewan di alam terbuka, seperti habitat aslinya.

4. Farmhouse Lembang

Sesuai namanya, Farmhouse Lembang merupakan objek wisata bertema peternakan bergaya Eropa. Di Farmhouse anak-anak dapat melihat beberapa hewan ternak, seperti kelinci, domba, sapi, burung, dan hewan lainnya.

Baca Juga: Filosofi atau Makna Ayam Ingkung, Ikan Bandeng, Ikan Asin Teri dalam Sesajen

Kegiatan seru yang bisa dilakukan anak di Farmhouse adalah memberi makan hewan ternak dengan pakan yang telah disediakan. Selain itu, anak-anak juga bisa diajak berswafoto memakai busana khas Eropa di Farmhouse Lembang, dengan latar bangunan bergaya Eropa dan rumah kurcaci. Selesai berkeliling, anak juga bisa menikmati segarnya susu khas Lembang yang masih fresh secara gratis!

5. Kids Play Science and Waterpark Surabaya

Secara garis besar, area bermain di Kids Play Science and Waterpark terbagi menjadi dua, yakni Education Zone dan Experience Zone. Education Zone terdiri dari wahana pembelajaran untuk anak-anak yang dikemas secara menarik, edukatif, dan interaktif. Sedangkan Experience Zone merupakan wahana permainan bagi anak dan keluarga yang menyenangkan.

Selain itu, Kids Play Science and Waterpark memiliki 5 kolam indoor, yang hanya bisa diakses oleh anak-anak. Namun, atraksi wisata memacu adrenalin anak yang aman dan layak dicoba di sini adalah wall climbing dan flying fox.

Baca Juga: Kisah Mistis Gunung Arjuno, Mulai dari Alas Lali Jiwo, Ngunduh Mantu Bangsa Jin, hingga Pasar Setan

6. Taman Pintar Yogyakarta

Taman pintar merupakan salah satu destinasi wisata edutainment ramah anak favorit di Yogyakarta. Destinasi wisata ini telah mengantongi sertifikasi Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA).

Tempat ini memiliki science teater di mana anak bisa menambah ilmu terkait sains, belajar alat peraga fisika, hingga mengenal dunia astronomi. Anak-anak juga dapat mengetahui dan mengenal berbagai hal menarik, mulai dari zona kehidupan purba hingga menonton film mengenai letak tata surya. Tak kalah menarik, kreativitas anak juga bisa diasah dengan membatik dan melukis di Taman Pintar.

7. De Ranch Bandung

Destinasi wisata edutainment ramah anak selanjutnya adalah De Ranch. Objek wisata di Bandung ini menawarkan suasana alam terbuka dengan atmosfer dingin khas Kota Kembang. Destinasi wisata ini mengusung konsep Western atau cowboy. Anak-anak dapat menunggang kuda, mengenakan kostum ala koboi, mewarnai, hingga yang paling seru anak diajarkan cara memerah susu sapi.

Itulah 7 destinasi wisata edutainment ramah anak di Indonesia yang bisa dikunjungi.***

Editor: Muhammad Irwanzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah