Jarang Disadari! Inilah Tempat yang Sering Menjadi Turunnya Rahmat Allah, Menurut Ustadz Adi Hidayat

5 Desember 2022, 17:00 WIB
Ustadz Adi Hidayat /N.A. Pertiwi/Screenshoot Adi Hidayat Official

Klikbondowoso.com – Setiap umat Islam tentu sangat berharap bisa mendapatkan rahmat Allah, sebab dengan itu semua banyak keistimewaan yang bisa didapatkan.

Akan tetapi dalam kehidupan di dunia banyak sekali ujian dan godaan yang bisa menjerumuskan manusia dalam dosa.

Tentu, hal pertama yang harus dilakukan manusia adalah bertaubat kepada Allah agar semakin berpeluang mendapatkan rahmat Allah.

Baca Juga: Rezeki Mendadak Datang dari Jalan Tak Terduga, Rumusnya Cukup Perkuat Hal Ini, Syekh Ali Jaber: Dijamin!

Dilansir klikbondowoso.com dai Instagram @uahkajian yang diunggah 22 Juni 2021, simak ulasan selengkapnya.

Mulanya, Ustadz Adi Hidayat bercerita mengenai bagaimanan dosa yang pernah dilakukan Nabi Adam ketika mencicipi buah terlarang, yakni kuldi.

Setelah melakukan dosa itu, Nabi Adam mendapatkan hukuman dikeluarkan dari surga.

Apalagi manusia saat ini, tentu memiliki kesalahan dan dosa yang jauh lebih banyak dari Nabi Adam.

Ustadz Adi Hidayat mengatakan manusia harus mendapatkan ampunan dari Allah dulu agar berpeluang mendapat surgaNya.

Mengenai hal tersebut, UAH mengungkapkan bahwa ada jalan cepatnya seperti yang dijelaskan Nabi Muhammad SAW.

“Kalau di dunia ada pengawalan cepat maka di dalam akhirat ada rumus cepat untuk mendapatkan ampunan dosa,” tegas UAH.

Adapun rumusnya menurut Ustadz Adi Hidayat adalah dengan cara mendapatkan rahmat Allah SWT.

“Dan ternyata di antara rahmat Allah itu, diturunkan di majelis-majelis ilmu,” terangnya.

Ustadz Adi Hidayat mengartakan, ulama terdahulu kalau ada orang berbuat maksiat dan banyak berbuat dosa diarahkan untuk mendatangi majelis-majelis ilmu.

Selain itu, datangi pada alim ulama, minta bimbingan kepada mereka untuk bertaubat.

“Jangan berkecil hati meski banyak dosa. Selagi ada waktu, gunakanlah untuk bertaubat,” tandasnya.***

Editor: Muhammad Irwanzah

Sumber: pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler