Zina Termasuk Salah Satu Dosa Besar, Apakah Bisa Diampuni? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

- 12 Februari 2022, 19:48 WIB
Ustadz Abdul Somad atau UAS./
Ustadz Abdul Somad atau UAS./ /Tangkap Layar YouTube/YouTube Ustadz Abdul Somad Official

KlikBondowoso.com - Salah satu diantara dosa-dosa besar adalah zina. Zina merupakan hubungan persetubuhan antara laki-laki dengan perempuan yang tidak terikat pernikahan yang sah.

Dosa besar lainnya yang tidak diampuni adalah syirik atau menyekutukan Allah.

Namun, Allah telah berjanji akan mengampuni dosa apapun kecuali dosa Syirik atau mepersekutukan Allah.

Dalam sebuah ceramahnya, Ustadz Abdul Somad mengatakan bahwa dosa zina pasti diampuni jika ada perasaan menyesal dan berjanji untuk tidak mengulanginya, atau dengan kata lain bertaubat.

Baca Juga: WAJIB Dihindari 8 Hal Ini Kata Ustad Abdul Shomad, Agar Terlepas dari Hutang

Dikutip KlikBondowoso.com dari DeskJabar, ada tiga syarat agar taubatnya seseorang diterima Allah SWT.

"Syarat taubat itu ada 3. Pertama, menyesal. Kedua, Istigfar. Ketiga, tekad yang kuat untuk tidak kembali kepada perbuatan dosa," kata Ustadz Abdul Somad.

Dosa zina terampuni apabila pelaku zina menyesal dengan perbuatannya.

Lantas dia memohon ampun dan senantiasa mengucapkan istigfar sepanjang waktu.

Kemudian, pelaku zina berjanji dan memiliki tekad yang kuat untuk tidak mengulangi perbuatan zina itu lagi.

Baca Juga: Ustad Abdul Somad di Tanya, Jika Suami Meninggal Istri Menikah Lagi, Suami yang Mana yang Menemani di Akhirat?

Dalam kehidupan sehari-hari, dosa kecil yang dilakukan oleh seseorang, bisa langsung dimaafkan oleh Allah SWT dengan berbuat amalan-amalan ringan.

Sedangkan dosa besar, Allah baru akan memberikan ampunan apabila orang yang berbuat dosa besar itu mau bertaubat.

Yang termasuk kategori dari golongan dosa besar antara lain seperti zina, mabuk, membunuh orang, dan mencuri.

Seorang pezina sekalipun yang mengucapkannya pasti bisa masuk surga karena mengakui Allah satu-satunya Tuhan.

Namun, seorang pezina bisa saja tidak langsung masuk surga tapi ke neraka dulu untuk menyucikan dosanya.***(Ririn Fitri Astuti / Desk Jabar)

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Desk Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah