Surat At-Takwir Ayat 21-29 Arab Beserta Arti Bahasa Indonesia

- 30 November 2022, 10:05 WIB
Ilustrasi Alquran. Inilah bacaan lengkap Alquran Surat An-Naba ayat 1-40 lengkap dengan arti atau terjemahan bahasa Indonesia.
Ilustrasi Alquran. Inilah bacaan lengkap Alquran Surat An-Naba ayat 1-40 lengkap dengan arti atau terjemahan bahasa Indonesia. /Pixabay/Ibrahim Mucahi.

Klikbondowoso.com– Sebelumnya sudah dibahas mengenai surat At Takwir dari ayat 1-20.

Surat ini terdiri dari 29 ayat dan termasuk surat Makkiyah.

Surat ini menceritakan tentang gambaran pada hari kiamat.

Berikut ayat 21-29 Surat At-Takwir Arab beserta artinya dalam bahasa Indonesia :

 

81:21

 

مُّطَاعٍ ثَمَّ اَمِيْنٍۗ - ٢١


muṭā'in ṡamma amīn

Artinya : yang di sana (di alam malaikat) ditaati dan dipercaya.

81:22

وَمَا صَاحِبُكُمْ بِمَجْنُوْنٍۚ - ٢٢

wa mā ṣāḥibukum bimajnụn

Artinya : Dan temanmu (Muhammad) itu bukanlah orang gila.

81:23

وَلَقَدْ رَاٰهُ بِالْاُفُقِ الْمُبِيْنِۚ - ٢٣

wa laqad ra`āhu bil-ufuqil-mubīn


Artinya : Dan sungguh, dia (Muhammad) telah melihatnya (Jibril) di ufuk yang terang.

81:24

وَمَا هُوَ عَلَى الْغَيْبِ بِضَنِيْنٍۚ - ٢٤

wa mā huwa 'alal-gaibi biḍanīn

Artinya : Dan dia (Muhammad) bukanlah seorang yang kikir (enggan) untuk menerangkan yang gaib.

81:25

وَمَا هُوَ بِقَوْلِ شَيْطٰنٍ رَّجِيْمٍۚ - ٢٥

wa mā huwa biqauli syaiṭānir rajīm

Artinya : Dan (Al-Qur'an) itu bukanlah perkataan setan yang terkutuk,

81:26

فَاَيْنَ تَذْهَبُوْنَۗ - ٢٦

fa aina taż-habụn

Artinya : maka ke manakah kamu akan pergi?

81:27

اِنْ هُوَ اِلَّا ذِكْرٌ لِّلْعٰلَمِيْنَۙ - ٢٧

in huwa illā żikrul lil-'ālamīn

Artinya : (Al-Qur'an) itu tidak lain adalah peringatan bagi seluruh alam,

81:28

لِمَنْ شَاۤءَ مِنْكُمْ اَنْ يَّسْتَقِيْمَۗ - ٢٨

liman syā`a mingkum ay yastaqīm

Artinya : (yaitu) bagi siapa di antara kamu yang menghendaki menempuh jalan yang lurus.

81:29

وَمَا تَشَاۤءُوْنَ اِلَّآ اَنْ يَّشَاۤءَ اللّٰهُ رَبُّ الْعٰلَمِيْنَ ࣖ - ٢٩

wa mā tasyā`ụna illā ay yasyā`allāhu rabbul-'ālamīn

Artinya : Dan kamu tidak dapat menghendaki (menempuh jalan itu) kecuali apabila dikehendaki Allah, Tuhan seluruh alam.

Itulah ayat 21-29 Surat At-Takwir Arab beserta artinya dalam bahasa Indonesia. ***

Editor: Muhammad Irwanzah

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah