Naskah Khutbah Jumat Juni 2023, Tema Kunci Meraih Kesuksesan Dunia Akhirat

- 18 Juni 2023, 11:12 WIB
Contoh naskah khutbah Jumat.
Contoh naskah khutbah Jumat. /freepik/pvproductions

Kedua, sholat dengan khusyu’ juga membuat seseorang terbiasa hidup bersih dan rapi. Sebab, sholat harus dilaksanakan dalam keadaan bersih dari hadats dan najis. Setiap kali akan melaksanakan sholat seseorang harus bersuci terlebih dahulu, membersihkan baju dan tempat sholat dari najis dan kotoran. Dengan demikian, akan terciptalah kepribadian yang bersih dan mencintai kebersihan.

Ketiga, sholat khusyu’ juga memberikan pelajaran untuk melakukan pekerjaan dengan penuh kosentrasi. Tidak memikirkan hal-hal yang lain sebelum pekerjaan itu selesai. Dengan demikian, setiap pekerjaan akan terselesaikan dengan cepat dan maksimal.

Jama’ah Jumat yang dirahmati Alloh…

Mari Kita introspeksi diri, sudahkah Kita laksanakan sholat dengan khusyu’ dan benar? Mari Kita ubah hal-hal yang salah dan kita sempurnakan hal-hal yang masih kurang. Agar sholat yang kita lakukan benar-benar menjadi media pendekatan Kita kepada Alloh. Sebab, lalai dalam sholat adalah penyebab seseorang menjadi celaka. Alloh S.W.T. berfirman:

فَوَيۡلٞ لِّلۡمُصَلِّينَ (4) ٱلَّذِينَ هُمۡ عَن صَلَاتِهِمۡ سَاهُونَ (5)

Artinya: “Maka, celakalah bagi orang-orang yang sholat, (yaitu) orang-orang yang lalai dari sholatnya.” (Q.S. Al-Maa’uun; 4-5)

Mari Kita perbaiki sholat Kita agar benar-benar bisa mencegah dari perbuatan keji dan mungkar. Menjauhkan Kita dari murka Alloh dan mendekatkan kita pada ridlo-Nya. Rosululloh S.A.W. bersabda:

مَنْ لَمْ تَنْهَهُ صَلَاتُهُ عَنِ الفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ لَمْ يَزْدَدْ مِنَ الله إِلَّا بُعْدًا

Artinya: “Barang siapa yang sholatnya tidak bisa mencegah dari perbuatan keji dan mungkar, maka ia tidak bertambah kecuali semakin jauh dari Alloh.” (H.R. ath-Thobroni)

Jama’ah Jumat yang dimuliakan Alloh…

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah