Jangan Kaget, Per Oktober 2021, 14 Channel TV Ini Tidak Bisa Lagi Dinikmati Pemirsa Indonesia

- 24 September 2021, 11:00 WIB
Ilustrasi  chanel Disney Grup akan berhenti siaran di Asia Tenggara
Ilustrasi chanel Disney Grup akan berhenti siaran di Asia Tenggara /Pexels/ Eva Elijas/


KlikBondowoso.com - Penikmat siaran TV indonesia harus bersiap, jangan kaget jika beberapa channel TV dirumah anda tiba-tiba tidak siaran.

Bagi pengguna Indihome, Nextmedia, MNC Vision, Transvision, dan lainnya, per 1 Oktober akan kehilangan siaran dari 14 chanel TV.

Mengapa 14 chanel tersebut tidak bisa lagi dinikmati pemirsa TV Indonesia?.

Sebagaimana dikutip KlikBondowoso dari berbagai sumber, pada Jumat 24 September 2021. Ke 14 chanel tersebut berhenti bersiaran di seluruh wilayah Asia Tenggara mulai 1 Oktober 2021.

Baca Juga: Resep Lumpia Kulit Semangka, Camilan Murah, Mudah dan Bergizi

Hal ini sebagaimana kebijakan dari Disney Group, yang akan memberhentikan semua chanelnya untuk semua wilayah Asia Tenggara.

Disney grup memutuskan untuk menarik siarannya dari program TV berbayar, karena siaran-siaran tersebut akan dimasukan ke dalam aplikasi milik mereka yakni Disney Plus.

Layanan Disney Plus sendiri disiapkan oleh Disney, untuk bisa bersaing dengan kompetitor mereka yakni Netflix.

Bukan hanya Indonesia saja yang mengalami kebijakan pemberhentian siaran ini. Ada beberapa negara Asia lainnya yang akan mendapatkan tindakan serupa.

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah