Mahfud MD Nyatakan Tugas TGIPF Selesai, Tegaskan Pengurus PSSI Harus Bertanggung Jawab Tragedi Kanjuruhan

- 14 Oktober 2022, 21:13 WIB
Mahfud MD selaku kordinator TGIPF beberkan kondisi mengerikan tragedi Kanjuruhan yang ia pantau lewat CCTV,
Mahfud MD selaku kordinator TGIPF beberkan kondisi mengerikan tragedi Kanjuruhan yang ia pantau lewat CCTV, /Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden/

"Ada yang saling gandengan, keluar bersama. Yang satu bisa keluar. Satunya tertinggal. Balik lagi untuk menolong. Akhirnya terinjak-injak mati," tegasnya.

"Ada juga yang memberi bantuan pernapasan. Karena satunya tidak bisa bernafas. (berikutnya) Kena semprot juga. Akhirnya mati," terangnya.

Karenanya lebih mengerikan daripada yang beredar. "Karena ini ada di CCTV," terangnya.

Dijelaskan, yang mati dan cacat serta kritis. Itu terjadi karena desak-desakan setelah ada Gas Air Mata yang disemprotkan. "Itu penyebabnya," tegas Mahfud MD.

Adapun tingkat keberbahayaan atau racun pada gas itu, sekarang sedang diperiksa oleh Badan Risert dan Inovasi Nasional (BRIN).***

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah