Marshall Lokal Akan Tetap Dilibatkan Pada WSBK World Super Bike (WSBK) Mandalika

- 19 November 2021, 21:32 WIB
Para jagacala (marshall track) di Sirkuit Mandalika sedang melaksanakan shalat di sela training.
Para jagacala (marshall track) di Sirkuit Mandalika sedang melaksanakan shalat di sela training. /Facebook.

KlikBondowoso.com - Insiden kekurangan marshall pada balapan Asia Talent Cup (ATC) bakal menjadi atensi untuk dibenahi sehingga tak terulang.

Namun, dipastikan marshall lokal bakal tetap akan yang bertugas mengawal jalannya balapan pada WSBK World Super Bike (WSBK) Mandalika yang bersamaan penyelenggaraan ATC pada 19-21 November.

Dikutip dari akun Youtube Arena Balap, Organizing Comitee atau Ketua Panitia Pelaksana Daerah dari Pemprov NTB Ahmad Nur Aulia mengatakan akan mengevaluasi dan meningkatkan koordinasi dengan MGPA.

Baca Juga: Ketua MPR RI Pastikan Merah Putih Berkibar Di WSBK Mandalika

“Agar pelaksanaan WSBK bisa berjalan lancar, tidak menghadapi kendala seperti saat pelaksanaan Race Asia Talent Cup (ATC), Minggu lalu,” katanya.

Khusus untuk event Asia Talent Cup, MGPA dan ITDC menyerahkan pelaksanaannya kepada Pemprov NTB. Mengingat event ini menjadi ajang bagi para pembalap junior untuk meniti karir di dunia balap profesional.

Aulia menjelaskan, untuk area di ring satu, nantinya akan murni menjadi wilayah MGPA dan Dorna Sports.

Pemprov NTB berupaya menyambungkan aspirasi marshall kepada pihak MGPA dan Dorna Sports. Agar para marshall tetap ready dan maksimal melaksanakan tugasnya. Kaitannya dengan persoalan penyediaan konsumsi bagi marshall, transportasi dan kebutuhan ibadahnya.

Baca Juga: Marc Marquez Dan Valentino Rossi Mengomentari Sirkuit Mandalika

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: You Tube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah