Sudirman Mewaspadai Tim Tim yang Kini Tengah Berusaha Keluar dari Zona Bawah Seperti Persiraja

- 30 Januari 2022, 16:07 WIB
Link live streaming untuk menyaksikan laga pembuka pekan ke-22 Liga 1 antara Persija Jakarta vs Persiraja Banda Aceh.
Link live streaming untuk menyaksikan laga pembuka pekan ke-22 Liga 1 antara Persija Jakarta vs Persiraja Banda Aceh. /Tangkap Layar Vidio.com

KlikBondowoso.Com - Persija melawan Persiraja akan memasang strategi dengan skema 4-4-3.

Kedua tim ini akan melakoni pertandingan di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu 30 Januari 2022, pukul 16.30 WIB.

Sudirman, Pelatih Persija mewaspadai Persiraja Banda Aceh justru karena ada di zona degradasi.

Sebab semangatnya pasti luar biasa. Sudirman tak menganggap tim besutannya di atas angin.

Kemenangan 1-0 (2/10/2021) pada putaran pertama pun tak dijadikan acuan.

“Memang di putaran pertama kami bisa unggul 1-0. Tapi bukan berarti Persiraja yang dulu adalah Persiraja yang sekarang," jelas Sudirman.

Dijelaskan, Persiraja saat ini banyak penambahan pemain sehingga organisasi bermain mereka lebih baik dibandingkan di putaran pertama. Mereka pun ada beberapa pemain asing yang patut diwaspadai.

"Sebab, mereka bisa mengubah permainan tim,” tutur Sudirman dalam konferensi pers jelang pertandingan.

Baca Juga: Akan Lawan Persiraja, Ini Persiapan Gelandang Persija Asal Nepal Rohit Chand

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda

Sumber: Persija


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah