7 Pemain Diangkut ke Arema FC, Presiden Gilang : Bawa Pemain Terbaik dan Menjadi Yang Terbaik Musim Ini

- 12 April 2022, 09:59 WIB
Dari kiri - Manajer Arema FC Ali Rifki, Ilham Udin Armayn, Hasyim Kipuw dan Presiden Klub Arema FC Gilang Widya Pramana, dalam sesi foto bersama usai memperkenalkan skuad baru Singo Edan, di Kota Malang, Jawa Timur, Senin 11 April 2022.
Dari kiri - Manajer Arema FC Ali Rifki, Ilham Udin Armayn, Hasyim Kipuw dan Presiden Klub Arema FC Gilang Widya Pramana, dalam sesi foto bersama usai memperkenalkan skuad baru Singo Edan, di Kota Malang, Jawa Timur, Senin 11 April 2022. /Aremafc/aremac

KlikBondowoso.Com - Sebanyak 7 pemain ternama dan terbaik, direkrut Arema FC untuk amunisi Liga 1 musim 2022-2023 tahun ini.

Sudah ada dua kloter yang didatangkan oleh Arema FC. Kloter pertama 4 pemain handal yang diambil dari klub ternama di Liga 1.

Empat pemain itu adalah Gian Zola dari Persib, Evan Dimas dari Bhayangkara FC, Adam Alis dari Bhayangkara FC dan Andik Rendika Rama dari Madura United.

Keempat pemain ini diperkenalkan secara bersamaan. Mereka menjadi kekuatan baru Arema FC untuk menghadapi Liga 1 musim 2022-2023.

Baca Juga: 8 Pemain Ini Resmi Hengkang dari Persib Bandung, Ada yang Berlabuh ke Arema FC

Perekrutan empat pemain baru yakni Evan Dimas, Adam Alis, Gian Zola dan Andik Rendika Rama merupakan bukti dari kerja keras manajemen Arema FC.

“Ini baru kloter pertama, empat pemain baru di kloter pertama kita di musim ini. Insyallah ada beberapa kloter lagi. Nama-nama pemain akan kita publikasikan nanti,” ungkap Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, pada 7 April 2022.

Berikutnya pernyataan Presiden Arema FC Golang Widya Pramana, benar. Pada 11 April 2022, pihaknya mengumumkan kloter kedua.

Kloter kedua ini ada rombongan Hanis Sagara Putra, Ilham Udin Armaiyn dan Hasyim Kipuw.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda

Sumber: Arema FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah