Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Pelatih Persib Robert Alberts Singgung Bobotoh dan Kompetisi Tahun Depan

- 3 Mei 2022, 05:52 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengucapkan Minal Aidzin Walfaidzin mohon maaf lahir dan batin dari kampung halamannya di Belanda.
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengucapkan Minal Aidzin Walfaidzin mohon maaf lahir dan batin dari kampung halamannya di Belanda. /Instagram @robertrenealberts

KlikBondowoso.Com - Pelatih Persib Robert Alberts memberikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1443 H.

Ucapan selamat hari raya itu ditujukan kepada seluruh umat muslim yang merayakan. Pelatih asal Belanda ini menyampaikan harapannya agar Indonesia bisa segera terbebas dari pandemi Covid-19.

Pandemi Covid-19 memengaruhi seluruh lini kehidupan, termasuk sepakbola.

Dalam penyelenggaraan kompetisi Liga 1 2021/2022, pertandingan digelar dengan sistem gelembung dan tanpa dihadiri penonton di stadion.

"Semoga kita semua kembali ke fitrah untuk semua orang di Persib, di Bandung dan tentunya di seluruh Indonesia. Tetap, jagalah kesehatan," kata Robert.

Dalam ucapan Idul Fitri itu, Robert Alberts menyinggung Bobotoh, pendukung Persib Bandung dalam setiap pertandingan.

Baca Juga: AFC Terapkan 5+1, Persib Bandung Datangkan Pemain Asing, Marko Simic Boleh Juga

Baca Juga: Mohammad Rashid Telah Hengkang dari Persib Bandung, Masih Ada Tulisan Aneh di Instagramnya

Robert menyebut jika kehadiran bobotoh di stadion selalu menjadi penyemangat bagi tim Persib. Hal itulah yang diharapkan bisa terwujud di kompetisi musim depan. Rencananya, kompetisi baru akan digelar Juli mendatang.

"Mari berharap sepakbola bisa kembali berada di jalur yang benar di musim yang baru dan kita semua bisa kembali menikmati sepakbola di stadion lagi, melihat stadion diisi penuh oleh bobotoh, sungguh dukungan fantastis. Mari kita jadikan musim depan sebagai musim terbaik," harapnya.

Sementara gelandang Persib, Marc Klok menyampaikan selamat Hari Raya IdulFitri. Ia memahami betul jika di hari yang istimewa ini akan terasa penuh makna jika diisi dengan berkumpul bersama orang-orang terdekat.

"Selamat Hari Raya IdulFitri, mohon maaf lahir dan batin. Selamat menikmati hari-hari bersama orang-orang terkasih," kata pemilik nomor punggung 23 PERSIB tersebut.***

Editor: Sholikhul Huda

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah