Dua Pemain Persib Bandung Alami Cedera Tulang Usai Laga Lawan Persebaya, Igbonefo Harus Operasi

- 22 Juni 2022, 19:13 WIB
Victor Igbonefo dan Ciro Alves cedera saat laga menghadapi Persebaya Surabaya, Jum'at 17 Juni 2022.
Victor Igbonefo dan Ciro Alves cedera saat laga menghadapi Persebaya Surabaya, Jum'at 17 Juni 2022. /Kolase foto dari PERSIB/

KlikBondowoso.com - Dua pemain pilar Persib Bandung harus absen karena alami cedera patah tulang usai laga lawan Persebaya. Keduanya harus absen tidak ikut bertanding.

Cedera dialami oleh Ciro Alves dan Victor Igbonefo. Keduanya mengalami cedera tulang hingga harus absen cukup lama.

Ciro Alves alami fraktur di bahu kirinya, hal ini diungkap pelatih Persib Bandung Robert Albert.

Baca Juga: Live Score Babak Pertama Borneo FC vs Barito Putera di Grup B Piala Presiden 2022, Skor Imbang Sama Kuat

“Untuk Ciro, setelah laga kami sudah melakukan scan dan dan dikonfirmasi ada fraktur di bahu sebelah kiri. Jadi dia juga harus absen di sisa masa pramusim" kata Robert Albert

Penyebab Ciro Alves alami fraktur di bahu kirinya dikarenakan terjatuh pada menit 13. Namun meski demikian, Ciro tetap bermain hingga laga usai.

Akan Tetapi setelah pemeriksaan tim medis dilakukan, Ciro Alves yang menjadi pemain pilar Persib Bandung dinyatakan harus absen di sisa turnamen.

Baca Juga: Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Piala Presiden 2022 Malam Ini: RANS NUSANTARA FC vs Persija Jakarta

Ciro akan absen setidaknya 1,5 bulan mendatang untuk memulihkan cedera yang dialaminya. Namun Ciro tetap menjalani latihan ringan agar staminanya tidak menurun.

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah