Persija Kalah Telak Saat Hadapi Klub Promosi Liga 1 RANS Nusantara, Ini yang Dilakukan Pelatih Thomas Doll

- 24 Juni 2022, 19:18 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll lakukan hal ini  didua laga Persija hingga Kalah telak dari RANS Nusantara
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll lakukan hal ini didua laga Persija hingga Kalah telak dari RANS Nusantara / Twitter @Persija_jkt


KlikBondowoso.com - Persija Jakarta kalah telak saat hadapi klub promosi Liga 1 Rans Nusantara FC. Skor yang berhasil dicetak yaitu 1-5.

Persija Jakarta yang dijuluki macan Kemayoran ini memang nampak menurunkan pemain muda dengan menit bermain yang kurang. Hal ini lah yang mungkin menjadi penyebabkannya tak mampu menahan pemain tua Rans Nusantara FC.

Kekalahan telak yang dialami Persija Jakarta ini membuat banyak komentar netizen langsung menyerbu Instagram resmi Persija Jakarta.

Thomas Doll di dua laga Persija di grup B Piala Presiden 2022 memamng menurunkan pemain muda Macan Kemayoran.

Baca Juga: Miftah Sani Sang Pencetak Gol Penyeimbang di Pertandingan Piala Presiden 2022 Dewa United vs Persis Solo

Baca Juga: Jember Menang Melawan Jombang di Cabor Sepak Bola Porprov Jatim 2022, Bupati Jember Akui Bangga

Selain itu dirinya juga tidak nampak langsung mendampingi anak asuhannya tersebut dalam setiap laga yang dimainkan di Piala Presiden.

Thomas Doll mempercayakan asisten pelatih Ferdiansyah. Sementara skuad inti akan diturunkan Persija di dua laga terakhir.

Meski kalah telak, para pemain muda Persija lebih unggul dari Rans Nusantara di sisi penguasaan bola.

Dilansir dari Instagram resmi Piala Presiden, 55 persen penguasaan bola menjadi milik persija. Selain itu persija juga memiliki peluang lebih besar dari Klub Raffi Ahmad tersebut.

Namun pada akhirnya laga yang berlangsung di Stadion Segiri, rabu 22 Juni 2022 itu dimenangkan oleh rans Nusantara lebih unggul dengan skor 5 berbanding 1.

Untuk itu, asisten pelatih Persija Ferdiansyah pun menyampaikan permohonan maafnya.

“Pertama-tama kami memohon maaf untuk para pecinta Persija karena di dua kesempatan ini belum bisa meraih kemenangan,” kata Ferdiansyah dilansir dari web resmi Persija.

Baca Juga: Pelatih Kiper Persib Bandung Beri Kode, I Made Wirawan Akan ke PSIS Semarang? Bobotoh: Made Not For Sale

Baca Juga: Setelah Ambil Taisei Marukawa dari Persebaya, PSIS Semarang Bidik Pemain Persib Bandung, Masih Proses Nego

“Malam ini anak-anak sudah berusaha melakukan yang terbaik,” tutur Ferdiansyah, asisten pelatih Persija, usai pertandingan.

Diakuinya, skuad Macan kemayoran tidak bermain sebaik di pertandingan pertama menghadapi PS Barito Putera.

“Malam ini kami memulai pertandingan dengan keraguan sehingga banyak hal-hal yang seharusnya dilakukan tapi tidak terlaksananya,” ucapnya lagi.

Tidak hanya pelatih, pemain persija Rayhan Hanan pun kecewa atas hasil dipetik.

“Belum hasil yang kami inginkan. Permainan kami tidak seperti yang pelatih mau. Tapi kami telah berjuang sampai akhir menit 90’.

“Kami terus berjuang dan akhirnya bisa mencetak satu gol,” kata Rayhan Hanan, pasukan Macan Kemayoran.

Setelah melawan Rans, Persija akan berhadapan dengan Borneo FC (25/6/2022) dan Madura United (28/6/2022). Direncanakan tim utama yang diarsiteki pelatih Thomas Doll akan turun di dua laga tersebut.

Baca Juga: Persib Bandung Makin Menyeramkan Bagi Tim Lain, Daisuki Sato Akan Bersatu Berjuang Bersama Sosok Ini

Sementara itu, dilansir dari Instagram persija Jakarta, para netizen membanjiri kolom komentar. Mereka menuliskan kalimat bernada keadaan dan juga ledekan.

Meski begitu, banyak juga netizen yang menuliskan kalimat dukungan untuk Persija. Berikut adalah beberapa komentar netizen.

@dedeajii “biar kata pra musim, tapi engga gini juga kaleeeeeeeee”

“rivaldikto “Gapapa, hanya pramusim+pemain muda toh jg kita sudah pernah ngangkat pilpres, tetap semangat MACAN MUDA”

@yosepjanuar_ ‘Janji gak ngetik cuma pramusim, beda kalo senior & menang bangga vs tim muda, Thomas Doll ni bos strategi Eropa nurunin 2sq, kebantai 5-1’

@davis_styawan “tidak salah memberikan kesempatan bagi mereka generasi muda dengan alasan untuk lebih baik membuat kita yakin #percayaproses , tapi apa kamu sadar bahwa memberikan SEJARAH YANG BURUK DI HARI YANG BERSEJARAH BAGI KLUB YANG MEMILIKI SERIBU SEJARAH ADALAH HAL YANG KETERLALUAN.....!!!
,Perlu diingat bahwa kamu selalu me repost ON THIS DAY dalam hari-harimu apakah ini akan menjadi salah satunya?
#PERSIJABUKANTEMPATUJICOBA” ****(Askara/Potensi Badung.com)

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Potensi Badung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah