Persib Bandung vs PSKC Cimahi Gagal Duel di Piala Indonesia? Ternyata Begini Alasan Sebenarnya, Simak Disini!

- 4 Juli 2022, 19:21 WIB
Pesepak bola Persib Bandung Ricki Kambuaya (kedua kanan) berusaha menghadang pesepak bola PSS Sleman Marckho M (kanan) saat pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat 1 Juli 2022.
Pesepak bola Persib Bandung Ricki Kambuaya (kedua kanan) berusaha menghadang pesepak bola PSS Sleman Marckho M (kanan) saat pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat 1 Juli 2022. /Antara/M Agung Rajasa/

KlikBondowoso.com - Persib Bandung vs PSKC Cimahi gagal berduel? Ternyata begini alasannya.

Adapun pertandingan dari tim Persib Bandung dan PSKC Cimahi ini digadang akan digelar di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya.

Berikut ini penjelasan mengapa tim Persib Bandung gagal berduel dengan tim PSKC Cimahi.

Sebelumnya, saat kurang dari 24 jam sebelum pertandingan, tepatnya pada tanggal 3 Juli 2018, duel Persib Bandung vs PSKC Cimahi di babak 128 Besar Piala Indonesia diputuskan ditunda.

Hal tersebut terjadi lantaran izin dari kepolisian setempat masih belum saja keluar.

Pada saat pertandingan akan dilangsungkan, tim Persib Bandung sudah berada di Tasikmalaya sembari bersiap.

Baca Juga: Persib Bandung Keguguran! Ciro Alves hingga David da Silva Masa Pemulihan, Robert Alberts: Fokus ke Liga!

Baca Juga: Gol Boaz Solossa Hentikan Langkah Persib Bandung di Piala Presiden 2022! PSS Sleman Lolos ke Babak Semifinal

Adapun pertandingan perdana dari Persib Bandung di Piala Indonesia ini dijadwalkan digelar di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya pada 4 Juli 2018.

Sehingga gagalnya pertandingan antara Persib Bandung dan PSKC Cimahi ini dipastikan setelah panitia penyelenggara (panpel) juga tak kunjung mendapat surat izin menggelar pertandingan dari pihak kepolisian.

Persiapan bertanding menghadapi PSKC Cimahi, Persib Bandung yang ditangani oleh Mario Gomez ini membawa sebanyak 18 pemain.

Diantaranya pemain Persib Bandung ini adalah M. Natshir Fadhil Mahbuby, Imam Arief Fadhilah, Bojan Malisic, Indra Mustaffa, M. Al Amin Syukur Fisabillah, Henhen Herdiana, Supardi Nasir, Tony Sucipto, Hariono, Eka Ramdani, Gian Zola, Puja Abdillah, Atep, Agung Mulyadi, Febri Hariyadi, dan Jonathan Bauman, Muchlis Hadi Ning Syaifullah dan Airlangga.

Demikianlah alasan mengapa tim Persib Bandung gagal berduel dengan tim PSKC Cimahi.***

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah