Asesor Unesco Global Geopark Beri Kesan di Secarcik Kertas Ketika Kunjungi Ijen Geopark di Wilayah Bondowoso

10 Juni 2022, 22:15 WIB
Tim Asesor saat berfoto bersama Kadisparporahub Bondowoso dan Kadisdik Bondowoso di Kecamatan Ijen. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

 

KlikBondowoso.Com - Dua asesor dari Unesco mendatangi Kawah Wurung sampai kopi di Kluncing, yang menjadi deliniasi Ijen Geopark pada Jumat 10 Juni 2022.

Dua Asesor meninjau Kawah Wurung dan aktivitas masyarakat yang tengah mengolah kopi di kawasan Ijen Geopark.

Dua asesor dari Unesco Global Geopark (UGG) itu adalah Martina Paskova dan Jakob Walloe Hansen.

Tim asesor pertama langsung mendatangi Kawah Wurung, selanjutnya menuju Kampung Kopi Kluncing dengan mengunjungi Situs Kopi Bondowoso.

Dengan durasi masing-masing 60 menit, tim asesor di dua lokasi itu disuguhi beragam budaya. Seperti tarian Singo Ulung, tari ojung, petik kopi dan tari topeng kona.

Baca Juga: Mengenal Culture Site Topeng Konah Bondowoso, Salah Satu Kekayaan Ijen Geopark

Baca Juga: Bupati dan Wakil Bupati Bondowoso Turut Sambut Tim Asesor dari Unesco di Banyuwangi, Untuk Ijen Geopark

Selanjutnya, mereka mengunjungi geosite Lava Plalangan, situs komplek mata air panas Blawan, dan terakhir ke Paltuding.

Bupati Salwa Arifin yang turut hadir, mengatakan, pihaknya optimis bisa lolos UGG. Dan ini merupakan hasil kerja keras semua pihak.

“Kami mengucapkan terima kasih,” katanya.

Ditambahkan oleh Wakil Bupati Irwan Bachtiar Rahmat, bahwa dua asesor tersebut tampaknya sangat terkesan. Bahkan, ke duanya sempat melakukan interaksi dengan para pemetik kopi.

“Mulai dari Kawah Wurung mereka sudah sangat terkesan dengan view yang ada di Kabupaten Bondowoso,” urainya.

Baca Juga: Nupur Sharma Menghina Nabi Muhammad, Ternyata Ada yang Membela dari Parlemen Belanda

ASESOR TULIS KESAN DI SECARCIK KERTAS UNTUK BONDOWOSO

Dalam kunjungan tersebut, ada tulisan di secarcik kertas dari Martina Paskova, salah seorang asesor Unesco Global Geopark.

Berikut isinya :

Kertas 1

Secarcik kertas dari asesor Unesco. Sofyan PHIG

Spectaculer Views.

Mother Nature gave you a beautiful present. This landscape and fortile Soil very nice festivity and Fertility ritual. Terima casi.
Martina

Artinya : Pemandangan Spektakuler.

Ibu Alam memberi Anda hadiah yang indah. Lanskap dan Tanah yang subur ini sangat bagus untuk pesta dan ritual Kesuburan. Terima kasih.
Martina

Kertas 2

Kertas dari Asesor Unesco saat kunjungi Bondowoso. Sholikhul Huda/KlikBondowoso

Caldera, lava, beautiful people, what more can a geopark art for.

Take care for you gift from Mother Earth!

The pupils are your future, it is promising - your open - class! Terima casi

Martina

Artinya : Kaldera, lava, orang-orang cantik, apa lagi yang bisa menjadi seni geopark.

Jagalah hadiahmu dari Ibu Pertiwi!

Murid adalah masa depan Anda, itu menjanjikan - kelas terbuka Anda! Terima kasih

Martina

Itulah tulisan dari asesor Unesco saat berkunjung ke Ijen Geopark yang ada di wilayah Kabupaten Bondowoso pada Jumat 10 Juni 2022.***

 

Editor: Sholikhul Huda

Tags

Terkini

Terpopuler