Hindari Bau Mulut Tak Sedap! Perhatikan Cara Merawat Kesehatan Gigi Dan Mulut Yang Baik

- 5 April 2024, 02:47 WIB
Ilustrasi Perawatan Gigi
Ilustrasi Perawatan Gigi /

KlikBondowoso -  Kesehatan gigi dan mulut memiliki peranan penting pada proses pencernaan makanan dalam tubuh manusia. Tahap awal dari berlangsungnya proses pencernaan makanan adalah pengunyahan yang baik.

Selain fungsi dasar gigi dalam pengunyahan, gigi juga memiliki fungsi sosial, yaitu fungsi verbal untuk berbicara dan fungsi estetika atau kecantikan. Bayangkan jika kita kehilangan gigi depan betapa kehidupan sosial kita akan terganggu karenanya.

Kesehatan gigi dan mulut adalah sangat penting karena gigi dan gusi yang rusak dan tidak dirawat akan menyebabkan rasa sakit, gangguan pengunyahandan dapat mengganggu kesehatan tubuh lainnya.

Rongga mulut merupakan suatu tempat yang sangat ideal bagi perkembangan bakteri. Segerasetelah membersihkan gigi, akan terdapat lapisan film tipis, lengket dan tidak berwarna dipermukaan gigi yang bernama acquired pelicle, dan menjadi tempat hidup flora normal bakteri dirongga mulut.

Bila kita tidak membersihkan gigi dengan baik dan bakteri semakin banyak, makaakan terbentuk koloni bakteri yang disebut plak. Plak merupakan tempat pertumbuhan ideal bagibakteri yang dapat memproduksi asam.

Jika tidak disingkirkan dengan melakukan penyikatan gigi,asam tersebut akhirnya akan menghancurkan email gigi dan akhirnya menyebabkan gigi berlubang.

Selain itu, plak ini juga dapat berpengaruh terhadap kesehatan jaringan pendukung gigiseperti gusi dan tulang pendukungnya. Hal ini disebabkan oleh bakteri yang menempel pada plakdiatas permukaan gigi dan di atas garis gusi.

Kuman-kuman pada plak menghasilkan racun yangmerangsang gusi sehingga terjadi radang gusi (proses inflamasi), dan gusi menjadi mudah berdarah.

Cara untuk menjaga Kesehatan Gigi Dan Mulut :

Menyikat gigi minimal 2 kali sehari setiap pagi hari setelah sarapan dan sebelum tidur.

Gunakanlah sikat gigi dengan bulu sikat yang lembut dan kepala sikat yang kecil untuk memudahkan menyikat gigi pada sudut mulut.

Sikat seluruh permukaan gigi dengan pasta gigi berfluoride dan sikatlah gigi selama 2 menit.

Bersihkan sela gigi dengan benang gigi atau sikat gigi interdental.

Bila perlu kumur dengan obat kumur antibakteri contoh obat kumur mengandung chlorhexidine (selama 30 detik sebelum tidur).

Hindari kebiasaan mengemil makanan manis dan lengket diantara waktu makan (misal permen, coklat, kue), serta makan makanan yang mengandung asam (misal cuka, minuman soda, minuman istotonik) karena dapat mengikis lapisan email gigi.

Perbanyak konsumsi air putih.

Konsumsi permen xylitol sehari sekali.

Periksa rutin ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali. Bila ada karies atau tambalan yang rusak harus segera diperbaiki.***

Editor: Sholahudin Al Ghazali


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah