Jeje Slebew Jadi Duta Aturan Nongkrong di Sudirman, Begini Kata Kepala Satpol PP Kecamatan Menteng

- 13 Juli 2022, 08:58 WIB
Jeje Slebew atau Jasmin Laticia bersama Satpol PP sosialisasi aturan nongkrong ke kelompok SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede dan Depok)
Jeje Slebew atau Jasmin Laticia bersama Satpol PP sosialisasi aturan nongkrong ke kelompok SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede dan Depok) /Instagram/@911jelicascalling/

KlikBondowoso.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Menteng menggandeng pegiat Tiktok, Jeje Slebew untuk mensosialisasikan aturan "nongkrong" di kawasan Sudirman dan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Jeje Slebew atau yang dikenal publik karena Kelompok Sudirman, Citayam, Bojong Gede dan Depok (SCBD) menjadi Duta aturan nongkrong di kawasan yang kini viral sebagai lokasi Citayam Fashion Week itu.

Kepala Satpol PP Kecamatan Menteng, Hendra mengatakan, pihaknya bersama tiga pilar di Kecamatan Menteng tidak sengaja bertemu dengan Jeje saat memantau kawasan Jalan Kendal dan Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta Pusat pada Senin (11/7/2022) malam.

"Saya dengan Jeje mengajak teman-teman atau adek-adek remaja yang sering berkunjung ke area Kendal, tidak boleh membuang sampah sembarangan, hindari kerumunan," kata Hendra saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (12/7/2022).

Hendra menjelaskan, imbauannya bersama Jeje yang bernama asli Jasmine Laticia itu diharapkan bisa membuat para remaja khususnya Kelompok SCBD memahami aturan sehingga tidak membuang sampah, seperti puntung rokok sembarangan.

Kemudian, remaja yang "nongkrong" di kawasan Stasiun Sudirman dan BNI City juga diharapkan bisa kembali ke rumah masing-masing pada pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: Benahi Jalan Rusak Sendiri Warga Binakal Bondowoso Tagih Janji Bupati, Warga : Sampean Menang di Kembangan

Baca Juga: Podcast Maia Estianty Dituding Sumber Masalah Perceraian Sule Dengan Nathalie, Netizen: Minimal Minta Maaf

"Agar masyarakat dan adek-adek remaja ini sebaiknya tetap di rumah jika tidak ada hal yang begitu penting, karena pandemi ini masih ada," kata Hendra.

Halaman:

Editor: Fathorrahman Hidayah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah