Gagal Melakukan Pendaratan Darurat Helikopter yang Ditumpangi Presiden Iran dan Menlu Terjatuh

- 22 Mei 2024, 14:35 WIB
Presiden Iran, Ebrahim Raisi
Presiden Iran, Ebrahim Raisi /

KlikBondowoso - Presiden Iran Ebrahim Raisi, Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian dan beberapa orang lainnya dipastikan tewas dalam kecelakaan helikopter pada Minggu (19/05) di barat laut Iran, kata TV pemerintah.

 

Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei mengatakan Wakil Presiden Iran, Mohammad Mokhber akan menggantikan sementara waktu posisi Ebrahim Raisi. Ia kan bertugas untuk memfasilitasi pemilihan presiden baru dalam 50 hari ke depan.

 

Rekaman drone yang diunggah di media sosial kantor berita negara Iran, IRNA, menunjukkan puing-puing helikopter Presiden Raisi. Rekaman tersebut tampak menunjukkan ekor helikopter di samping sebidang tanah yang hangus di lereng bukit yang dipenuhi puing-puing.

 

Tim penyelamat mengatakan tidak ada tanda-tanda kehidupan di lokasi tersebut.

 

Laporan media mengatakan helikopter itu – satu dari tiga helikopter yang melakukan perjalanan dalam konvoi – terjebak cuaca buruk dan kabut tebal sehingga helikopter tersebut harus melakukan “pendaratan darurat”.

Halaman:

Editor: Sholahudin Al Ghazali


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah