9 Pertanyaan Fiqih Islam, Salah Satunya Apa yang Dimaksud Mukallaf

- 23 Agustus 2021, 05:44 WIB
Ilustrasi/Terdapat sejumlah pendapat dari empat mazhab dalam sejumlah masalah Fiqih namun tetap saling menghargai perbedaan.
Ilustrasi/Terdapat sejumlah pendapat dari empat mazhab dalam sejumlah masalah Fiqih namun tetap saling menghargai perbedaan. /Pixabay/Elena Mullagaleeva

KlikBondowoso.Com - Berbagai pertanyaan dan jawaban terkadang bisa menjadikan seseorang mudah mengingat. Salah satu pertanyaan terkait ilmu fiqih, misalnya.

Berikut berbagai pertanyaan yang dirangkum KlikBondowoso.Com dari tulisan (alm) Ustad. Abdul Hamid Khoiri, Kelurahan Mararena, Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua.

Temanya terkait hukum Islam dan rukun Islam.

1. Apa yang dimaksud dengan orang mukallaf?
Jawab: Orang muslim yang dikenai kewajiban untuk menjalankan perintah dan menjauhi larangan agama Islam, karena telah dewasa dan berakhlak (akil baligh) serta telah mendengarkan seruan agama.

2. Hukum-hukum Islam ada berapa?
Jawab: (1) wajib; (2) sunnah; (3) haram; (4) makruh; (5) mubah.

3. Hukum wajib ada berapa?
Jawab: Ada 2. Yakni (1) Wajib Ain, dan (2) wajib kifayah.

4. Hukum sunnah ada berapa?
Jawab: Ada 2. Yakni (1) Sunnah muakkad, dan (2) sunnah ghoiru muakkad.

Baca Juga: Balapan Berbalut Sunmori, 40 Pengendara Sepeda Motor Diangkut Polisi

5. Setiap akan melakukan sesuatu, pasti ada syarat dan rukunnya. Apa arti dari syarat dan rukun?
Jawab:
Syarat adalah sesuatu yang perlu dan harus ada sebelum mengerjakan sesuatu.

Rukun adalah sesuatu yang harus dikerjakan dalam suatu pekerjaan.

6. Ada berapa rukun Islam? Sebutkan satu persatu!
Jawab: Ada 5. Yakni (1) mengucapkan dua kalimat  syahadat; (2) Mengerjakan sholat 5 waktu sehari semalam; (3) Menunaikan zakat; (4) Berpuasa di bulan Ramadhan; (5)
Melaksanakan Ibadah Haji bagi yang mampu.

7. Apa yang dimaksud syahadat tauhid?
Jawab: Menyaksikan keesaan Allah SWT.

8. Apa yang dimaksud dengan syahadat Rasul?
Jawab: Menyaksikan dan mengakui kerasulan Nabi Muhammad SAW.

9. Apa yang dilakukan ketika mau berwudhu tidak menemukan air?
Jawab: Bertayamum.***

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah