Gus Baha: Luruskan Sejarah Bahwa Sukarno Mendirikan Indonesia Bukan Hanya Untuk PDIP Saja

- 22 Agustus 2021, 06:17 WIB
Video ceramah Gus Baha
Video ceramah Gus Baha /Tangkap Layar YouTube Najwa Shihab

KlikBondowoso.com - Gus Baha ulama yang kondang dan digemari oleh anak-anak muda. Bernama lengkap KH.Ahmad Bahauddin sangat terkenal dengan kesederhanaannya.

Saat ini Gus Baha sedang trending di Twitter karena ceramahnya. Ceramahnya yang lugas menyerempet Partai penguasa saat ini.

Dalam ceramahnya Gus Baha menyinggung PDIP dan Sukarno. Beliau menjelaskan bahwa Sukarno membangun negara ini bukan untuk PDIP saja.

Baca Juga: Bantuan Langsung Tunai Tahap Enam Cair, Dua Desa Di Kecamatan Curahdami Salurkan Total 117,6 Juta

Dirangkum KlikBondowoso.com dari chanel Youtube Akor TV pada Sabtu 21 Agustus 2021, berikut isi ceramah gus Baha yang menyinggung soal Sukarno dan PDIP.

Orang yang pro Megawati itu begitu mendewa-dewakan Soekarno. Seakan-akan Indonesia dimulai dari Bung Karno, sampai ada paham soekarnoisme. Seakan-akan Indonesia dimulai dari Soekarno, memang deklarator kemerdekaan Indonesia Soekarno.

Tapi umat Islam atau partai-partai Islam tidak kecil hati karena embrio yang bernama Indonesia dari tahun 1908 sebelum ada partai nasionalis yang berani melawan kolonialisme Belanda adalah partai partai Islam. Sehingga kebangkitan Indonesia dimulai 1908.

Baca Juga: Gus Baha: Embrio Perjuangan Indonesia Dicetuskan Oleh Tokoh - Tokoh Islam

Karena saat itu yang pertama mencetuskan ide melawan Belanda adalah kyai-kyai Islam yaitu saat itu bikin Serikat Dagang Islam terus lama-lama menjadi Serikat Islam terus setelah lama menjadi partai islam dimulai dari angkatan Haji Oemar Said Cokroaminoto atau disingkat HOS COkroaminoto.

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah