PPKM Diperpanjang, Kebijakan Level 1 dan 2 Dperlonggar, Nonton Bioskop Bisa 70 Persen

- 18 Oktober 2021, 20:50 WIB
Luhut Binsar Pandjaitan
Luhut Binsar Pandjaitan /Tangkapan Layar YouTube Sekretariat Presiden/

KlikBondowoso.Com - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) diperpanjang lagi.

Diperpanjang dua pekan. Namun ada penyesuaian yang kebijakannnya agak dilonggarkan.

Hal ini seiring dengan perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia yang terus membaik.

Penyataan tersebut disampaikan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Marves), Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers secara virtual yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin 18 Oktober 2021.

"Seiring dengan kondisi situasi Covid-19 yang semakin baik, ada beberapa penyesuaian aktivitas masyarakat yang mulai dapat diberlakukan pada periode PPKM ini," jelas Luhut.

Berikut daftar penyesuaian aktivitas PPKM periode 19 Oktober hingga 1 November 2021:

1. Tempat permainan anak di mall/pusat perbelanjaan boleh dibuka untuk kab/kota di level 2. Kami mensyaratkan tempat permainan anak harus mencatat nomor telepon dan alamat orang tua, serta waktu anak bermain untuk kebutuhan tracing.

2. Kapasitas bioskop untuk daerah level 2 dan 1 kapasitasnya ditambah menjadi 70 persen dan untuk anak-anak diperkenankan masuk bioskop di kota dengan Level 1 dan 2.

Baca Juga: Mengenal Alat Pembayaran QRIS Berikut Keuntungan dan Cara Pemakaiannya

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x