Update Kasus Brigadir Joshua, Andreas Nahot Silitonga Mengundurkan Diri Sebagai Kuasa Hukum Bharada Eliezer

- 6 Agustus 2022, 17:41 WIB
 kuasa hukum Bharada E Andreas Nahot Silitonga mengundurkan diri
kuasa hukum Bharada E Andreas Nahot Silitonga mengundurkan diri /PMJNews

KlikBondowoso.com - Kasus kematian Brigadir Joshua yang melibatkan Bharada Eliezer masih berlanjut sampai saat ini.

Bharada Eliezer saat ini sudah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pembunuhan Brigadir Joshua.

Andreas Nahot Silitonga mengundurkan diri sebagai kuasa hukum Bharada Eliezer.

Alasan Andreas Nahot Silitonga mengundurkan diri sebagai kuasa hukum Bharada Eliezer tak akan dibuka ke publik dalam waktu dekat.

Andreas Nahot Silitonga menyampaikan pengunduran diri sebagai pengacara Bharada Eliezer dengan mendatangi Bareskrim Polri pada Sabtu (6/8/2022).

"Kami sebagai dahulu tim penasihat hukum Richard, yang dikenal dengan Bharada E, pada hari ini datang ke Bareskrim untuk menyampaikan pengunduran diri kami sebagai penasihat hukum Bharada Eliezer," kata Andreas Nahot Silitonga di gedung Bareskrim Polri, Sabtu (6/8/2022).

Baca Juga: Irjen Ferdy Sambo Diperiksa Bareskrim Polri Pagi Ini Terkait Kasus Brigadir Joshua, Putri Candrawathi Kapan?

Dia mengatakan alasan pengunduran diri telah disampaikan kepada Kabareskrim Komjen Agus Andrianto.

Namun Andreas Nahot Silitonga mengatakan alasan pengunduran diri itu tak akan dibuka ke publik dalam waktu dekat.

Halaman:

Editor: Fathorrahman Hidayah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah