Francesco Bagnaia Mendapat Pujian Dari Mentornya, Valentino Rossi

- 5 Oktober 2021, 06:00 WIB
Francesco Bagnaia rebut pole position pada kualifikasi GP Amerika 2021
Francesco Bagnaia rebut pole position pada kualifikasi GP Amerika 2021 /MotoGP

KlikBondowoso.com - Valentino Rossi merasa terkesan dengan performa Francesco Bagnaia pada kejuaraan MotoGP Austin hari minggu 3 Oktober 2021 kemarin.

Bagnaia meraih pole position ketiga secara beruntun dan yang keempat sepanjang musim ini, pada Grand Prix Amerika di Circuit of The Americas (COTA).

Pembalap Desmosedici itu berhasil mengonversikan pole dari dua seri sebelumnya dengan kemenangan. Alhasil, ia kini berjarak 48 poin dari Fabio Quartararo, dengan empat balapan tersisa.

The Doctor yang membimbing Bagnaia di VR46 Riders Academy mengatakan apa yang dilakukan oleh anak didiknya dalam dua balapan terakhir itu menakjubkan.

Baca Juga: Marc Marquez Tercepat pada FP1, Valentino Rossi Diposisi Buncit

Ia pun mengaku senang melihat Pecco (sapaan akrab Francesco Bagnaia) mengendarai Desmosedici GP.

“Tentang Pecco, dia sangat mengesankan. Ini pole ketiganya secara beruntun dengan lap yang luar biasa. Dia dalam kondisi yang sangat bagus,” kata Rossi.

Valentino Rossi mengaku sangat senang melihatnya mengendarai motor. Terlebih dia mengendarai Ducati pada level tertinggi.

“Sudah lama sekali saya tidak melihat Ducati memiliki performa seperti ini. Jadi, saya sangat senang untuk Pecco.”

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah