Arema FC Tumbangkan Bhayangkara FC di Ajang BRI Liga 1

- 10 Januari 2022, 20:53 WIB
Arema FC berada di puncak klasemen jika melihat head to head lawan Persb dan Bhayangkara.
Arema FC berada di puncak klasemen jika melihat head to head lawan Persb dan Bhayangkara. /Instagram @aremafcofficial

KlikBondowoso.Com - Arema FC tumbangkan Bhayangkara FC dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan sengit BRI Liga 1 2021/2022 di stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Minggu 9 Januari 2021.
 
Rizky Dwi Febriyanto cetak gol semata wayang dari Arema FC melalui tendangan kerasnya dari luar kotak pinalti sehingga kiper Bayangkara FC tidak dapat membendung tendangan tersebut.
 
Dengan tambahan 3 point membuat persaingan papan klasemen sementara menjadi sengit dengan 3 tim teratas memiliki masing-masing 37 point.
 
Dari website yang diunggah operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru, Persib masih menjadi pemuncak klasemen, disusul Arema, dan Bhayangkara di posisi selanjutnya.
 
Seiring berjalannya pertandingan, sebenarnya Bhayangkara memiliki peluang terlebih dahulu untuk merobek gawang Arema di menit ke 4, dari tendangan bebas yang dieksekusi oleh Andreas Anderson Sales melaju keras ke arah penjaga gawang Adilson masih bisa ia selamatkan.
 
 
Meski pertandingan dalam guyuran hujan yang deras, tidak memperngaruhi gaya permainan kedua kubu tersebut, karena hujan tersebut tidak membuat air tergenang di lapangan.
 
Pada menit ke 18 Arema baru memiliki peluang, dari buang bola Putu Gede malah mengarah kedepan gawang. Dengan sigap Hari Yudo mengambil kesempatan melesatkan tendangan keras tak akurat sehingga melewati mistar gawang.
 
Akhirnya pada menit ke 19 gol pertama tercipta dari Arema FC dari bola liar setelah tendangan sudut yang dilontarkan Rizki Dwi dari luar kotak pinalti, sehingga membuat percaya diri tim mulai meningkat. Gol tersebut tidak membuat semangat tim Bhayangkara ciut.
 
Bayangkara FC giat menggempur pertahanan arema FC pada menit ke 30, sehingga membuahkan hasil tendangan bebas pada menit 31 yang lagi-lagi di eksekusi dari Anderson Sales tetapi masih bisa diselamatkan kiper Arema.
 
Jadi, hingga akhir pertandingan tidak tercipta gol lagi hanya saling meyusun serangan sampai babak pertama usai. Babak kedua juga sama saling meyusun strategi dari Arema ingin mempertahankan unggulan bahkan menamba pundi-pundi gol.
 
Bhayangkara ingin mengejar ketertinggalannya sampai akhir pertandingan hasil skor tetap 1-0 dimenangkan tim Arema FC.***
 
 

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah