Dua Eks Persebaya Masuk Persib, Mohammed Rashid Terdepak dari Lini Tengah

- 17 April 2022, 18:00 WIB
M Rashid tinggalkan Persib, Klok sambut dua pemain baru
M Rashid tinggalkan Persib, Klok sambut dua pemain baru /Persib

KlikBondowoso.Com - Dua pemain Persebaya atau hijau, kini berstatus Biru atau sama dengan Hijau Baru.

Sebab dua eks Persebaya Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto, resmi perseragam Pangeran Biru.

Hal itu membuat lini tengah Persib semakin gemuk. Akankah Muhammed Rashid terdepak karena kedatangan para pemain baru?

Berikut dilansir JURNAL GARUT dengan judul 'M Rashid Resmi Tinggalkan Persib Bandung? Marc Klok Beri Sambutan Hangat Pada 2 Pemain Baru Pangeran Biru'

Masa depan Mohammed Rashid bersama Persib Bandung nampaknya sudah mulai terkuak.

Sejak Liga 1 Indonesia 2021/2022 berakhir, Mohammed Rashid menjadi satu-satunya pemain inti Persib Bandung yang dikabarkan bakal hengkang.

Duetnya bersama Marc Klok di lini tengah Persib Bandung memang tak tergantikan sepanjang musim ini.

Dilansir dari laman Transfermarkt, Mohammed Rashid mencatatkan 27 penampilan dari 34 pertandingan yang dilakoni Persib Bandung.

Mohammed Rashid hanya absen ketika mendapat hukuman larangan bermain dan memenuhi panggilan Timnas Palestina.

Kontribusi gol Mohammed Rashid juga cukup baik meski berposisi sebagai gelandang ia berhasil mencetak enam gol plus tiga assist.

Berkat torehannya tersebut Mohammed Rashid pun menjelma jadi idola baru Bobotoh.

Tapi sayangnya kontrak Mohammed Rashid di Persib Bandung sudah berakhir sejak 31 Maret 2022 dan kemungkinan besar tidak akan diperpanjang.

Pasalnya Persib Bandung sudah mendatangkan dua gelandang baru, yakni Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto dari Persebaya Surabaya.

Menurut akun Instagram @sagala_persib, kehadiran keduanya membuat kuota lini tengah Persib Bandung semakin penuh. Sehingga untuk mengoptimalkan kebutuhan tim Mohammed Rashid keluar.

"Kebutuhan tim karena di tengah udah penuh sama lokal," tulis @sagala_persib pada 7 April 2022.

"Pengumuman resmi segera, Hatur nuhun (Rashid)," tambahnya.

Adapun kedatangan Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto disambut dengan penuh kehangat oleh Marc Klok.

Marc Klok menyambut kedua pemain berlabel Timnas Indonesia ini dengan ucapan selamat datang.

"Welcome guys," tulis Klok dalam kolom komentar akun Instagram @persib pada 6 April 2022.

Posisi Marc Klok sendiri di skuad Persib Bandung dipastikan aman, terlebih ia terikat kontrak hingga 31 Desember 2025.*** (Darojat Yusup Hidayat/jurnalgarut.pikiran-rakyat.com)

Editor: Sholikhul Huda

Sumber: Jurnal Garut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah