TERKUAK Orang Mati di Bondowoso Tercatat Membeli Pupuk, Dugaan Ada Penyelewengan

- 25 Januari 2022, 10:20 WIB
Ilustrasi pupuk Urea yang banyak dicari warga dan harganya diatas HET.
Ilustrasi pupuk Urea yang banyak dicari warga dan harganya diatas HET. /Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - Dugaan penyalahgunaan masalah pupuk ternyata sudah terjadi dalam waktu yang lama, bahkan sejak tahun 2021 lalu.

Hal itu terbukti dengan adanya warga yang sudah meninggal dunia, namun namanya dicatut telah membeli pupuk subsidi.

Hal ini terjadi di Desa Sumberdumpyong Kecamatan Pakem.

Salah satunya adalah Simin, dia tercatat membeli pupuk subsidi di kios UD Sederhana yang ada di Desa Pakem Kecamatan Pakem pada tahun 2021.

Berdasarkan data penyaluran pupuk bersubsidi tahun 2021 yang didapat dari sumber Dinas Pertanian, nama Simin sendiri tercatat membeli pupuk subsidi sebanyak 333 Kilogram pada Desember 2021.

Padahal, saat itu atas nama Simin sudah meningal dunia. “Simin itu memang warga Sumberdumpyong, tapi sudah meninggal dunia tiga tahun yang lalu,” kata SNS, salah satu keluarga Simin saat dikonfirmasi KlikBondowoso.Com pada Selasa 23 Januari 2022.

Baca Juga: NGERI Ada Mobil Berhenti di Tol Jombang-Mojokerto, Pengemudinya Ditemukan Tak Bernyawa

Baca Juga: 8 Laga Panas yang Akan Dijalani Persebaya, Bakal Menguras Emosional Karena Ada Rivalitas

Dengan adanya kejanggalan ini, diduga ada permainan penyaluran pupuk subsidi pada masyarakat atau petani kecil.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah