DLH dan PLN Tanam Pohon Untuk Tambah Tanaman di Ruang Terbuka Hijau dan Sekolah di Bondowoso

- 25 Agustus 2022, 11:25 WIB
Cahyo Prabowo perwakilan PLN Situbondo bersama Syahrial Farry dari DLH Bondowoso (baju hitam) saat menanam pohon di RTH Alun Alun Bondowoso.
Cahyo Prabowo perwakilan PLN Situbondo bersama Syahrial Farry dari DLH Bondowoso (baju hitam) saat menanam pohon di RTH Alun Alun Bondowoso. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - Gerakan menghijaukan Bondowoso menjadi gerakan penting untuk menjaga udara agar tetap bersih.

Salah satunya adalah mempertahankan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di berbagai titik di Bondowoso.

Untuk menambah jumlah pohon, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bondowoso bekerjasama dengan PLN UP3 Situbondo, menambah jumlah pohon.

Sebanyak 80 pohon diberi PLN untuk ditanam di berbagai area di Bondowoso oleh DLH, pada Rabu 24 Agustus 2022.

Kepala DLH Bondowoso Aries Agung Sungkowo melalui Kabid Pengendalian Kerusakan Lingkungan Hidup, Syahrial Farry menegaskan, gerakan penambahan tanaman adalah hal yang sangat penting.

"Ini sebagai sebuah stimulan dari PLN program Peduli Lingkungan Hidup," jelas Syahrial Farry.

Baca Juga: Persita Tertunduk Gegara Nelson Alom, Alfriyanto Nico Cikal Bakal Kemenangan Persija

Dijelaskan, pohon yang diberikan ditanam di RTH alun-alun dan beberapa sekolah. Harapannya bisa menambah jumlah pohon.

"Kami berharap tidak berhenti di tahun ini, namun untuk tahun depan lebih banyak lagi," terang Syahrial Farry yang akrab disapa Ari Oke.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah