Oknum Pegawai Meminta Tagihan Kamar Kepada Pasien Covid-19, Sungguh Terlalu!

- 22 Juli 2021, 13:00 WIB
Ilustrasi kamar rumah sakit. Kemenkes Izinkan Semua Rumah Sakit Melayani Penanganan Pasien Covid-19
Ilustrasi kamar rumah sakit. Kemenkes Izinkan Semua Rumah Sakit Melayani Penanganan Pasien Covid-19 /AndrzejRembowski/Pixabay

KlikBondowoso.Com - Mengambil keuntungan dari orang kesusahan, sungguh perbuatan yang tidak baik. Namun ini dilakukan oleh oknum pegawai di Rumah Sakit di Negara Peru.

Ia tertangkap dan dipenjara, karena meminta tagihan per-satu kamar inap dengan harga ratusan juta pada pasien Covid-19.

Walhasil, aksi culasnya ini terbongkar petugas kepolisian di Peru. Oknum Pegawai ini, akhirnya ditangkap dan kini harus menjalani kehidupan pengap di penjara.

Seperti dilansir PR TASIKMALAYA dengan judul Minta Tagihan hingga Ratusan Juta per Kamar Inap pada Pasien Covid-19, 9 Pegawai Rumah Sakit Ditangkap.

Kepolisian di Negara Peru telah membongkar dugaan jaringan kriminal yang mengenakan biaya $21.000 atau Rp 304,5 juta per tempat inap untuk pasien Covid-19 yang sakit parah di rumah sakit milik pemerintah.

Kejadian ini dianggap telah memperparah perawatan di Negara Peru.

Pihak berwenang menangkap sembilan orang pagi hari Rabu, 21 Juli 2021 termasuk administrator rumah sakit umum Guillermo Almenara Irigoyen di Lima, menurut jaksa Reynaldo Abia.

Baca Juga: Tips Yoga 15 Menit Untuk Meningkatkan Mobilitas dan Fleksibilitas Pinggul

Penipuan itu terungkap setelah polisi menerima aduan dari saudara laki-laki penderita Covid-19 yang dimintai uang sebesar 82.000 sol ($20.783) sekitar Rp 301 juta, untuk mendapatkan tempat tidur perawatan intensif (ICU) dan perawatan di rumah sakit tersebut.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah