Dalam Lima Tahun Terakhir, Israel Melakukan Penyerangan Terhadap Warga Palestina Dibulan Ramadhan

- 17 April 2022, 07:30 WIB
Asap di dalam Madjid Al-Aqsa yang berasal dari gas air mata polisi Israel. Banyak korban warga Palestina yang saat itu tengah melaksanakan Sholat Subuh.
Asap di dalam Madjid Al-Aqsa yang berasal dari gas air mata polisi Israel. Banyak korban warga Palestina yang saat itu tengah melaksanakan Sholat Subuh. /tangkapan layar TikTok@acehvideo

Akibat serangan tersebut, 230 warga palestina tewas, termasuk diantaranya 65 anak-anak dan 39 wanita. Selain itu tercatat 1.710 orang palestina terluka. Sementara itu pihak Israel menyebut 12 orang tewas.

Selama 11 hari perang, Israel dibuat kerepotan dengan balasan yang dilakukan oleh militer Hamas. Kemudian Israel meminta adanya gencatan senjata. Meski ratusan korban berjatuhan, Hamas dan warga Palestina di Gaza pun mendapatkan kemenangan.

Baca Juga: Israel Kembali Serang Palestina Menjelang Idul Adha 1442 H

Pada tahun 2020, Pasukan Israel menyerang warga Palestina yang melakukan shalat isya dan tarawih, 22 mei 2020. Mereka menangkap beberapa jamaah, tepatnya di Bab Al Asbat (Gerbang Singa) di komples masjid Al Aqsa.

Pada tahun 2019, dikutip KlikBondowoso.com dari Arab News, Pasukan Israel menggempur Gaza dengan serangan udara. Sedikitnya 20 warga Palestina meninggal dunia, termasuk 2 wanita hamil, 2 bayi, pada pertempuran yang terjadi 5 mei 2019 tersebut.

Pada tahun 2018, pasukan Israel membunuh 4 warga Palestina dan melukai sekitar 620 orang lainnya. Tragedi berdarah ini terjadi pada bulan Ramadhan, tepatnya 8 juni 2018.

Baca Juga: Tentara Israel Serang 5.000 Jemaah Salat Jumat Palestina di Tepi Barat

Pada tahun 2017, Komandan Polisi Israel Yoram Levy menyerbu Masjid Al-Aqsa melalui Gerbang Mughrabi, bersama sekelompok pemukim yang dilindungi oleh pasukan keamanan Israel. Warga Palestina menjadi sasaran atas aksi penyerangan ini.

Warga sipil selalu menjadi korban atas penyerangan-penyerangan yang dilakukan oleh pasukan Israel tergadap Palestina.

Hingga kini, Palestina belum benar-benar merasakan kemerdekaan dinegaranya sendiri.***

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah