Gus Baha Ungkap Mahar Terbaik saat Menikah, Tidak Cukup Seperangkat Alat Sholat

- 28 Juli 2023, 18:16 WIB
Ilustrasi. Seorang pengantin pria berikan mas kawin atau mahar berupa tiket konser Coldplay.
Ilustrasi. Seorang pengantin pria berikan mas kawin atau mahar berupa tiket konser Coldplay. /Pixabay/

Gus Baha menjelaskan kurang bermutunya mahar yang berupa mukena dan sajadah tersebut kecuali bila memang mempelai wanita jarang melaksanakan sholat.

Tetapi, menjadi seolah-olah menghina jika diberikan kepada pengantin yang sholehah dan sudah mengerjakan kewajiban harian itu.

Lebih lanjut, Gus Baha juga menyampaikan bukan berarti wanita sholihah harus meminta mahar yang mahal.

Baca Juga: Gus Baha Ungkap Kunci Amalan Sedekah Pasti Diterima Allah, Simak Penjelasan Lengkapnya

“Kalau misal sholihah tapi kok minta fortuner, sholihah kok mata duitan.” ujar Gus Baha.

Selanjutnya disampaikan bahwa ‘Umar bin Khattab juga pernah menyampaikan kepada kaum perempuan di zamannya agar tidak terlalu tinggi mematok harga mahar.

Karena mahar istri-istri dan anak-anak Nabi SAW-pun tidak melebihi angka yang bila diubah ke kurs rupiah maka minimalnya 4-5 jutaan.

Pada saat menerangkan Gus Baha kemudian menyelingi dengan ucapan bahwa itulah yang ada riwayat haditsnya dan bukan seperangkat alat sholat.

“Bukan seperangkat alat sholat, itu nggak ada haditsnya yang seperangkat alat sholat,” terangnya.

Baca Juga: Allah Turun Setiap Sepertiga Malam Akhir, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Gus Baha

Halaman:

Editor: Muhammad Irwanzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah