4 Hal yang Jadi Kesepakatan Presiden Jokowi dengan Cak Thoriq Bupati Lumajang Terkait Erupsi Semeru

- 7 Desember 2021, 22:48 WIB
Cak Thoriq, Bupati Lumajang saat berbincang dengan Presiden Jokowi, pada Selasa 7 Desember 2021.
Cak Thoriq, Bupati Lumajang saat berbincang dengan Presiden Jokowi, pada Selasa 7 Desember 2021. /Twitter/@thoriqul_haq

“Tadi saya mendapatkan laporan kurang lebih 2 ribuan rumah yang harus direlokasi. Ini segera akan kita putuskan di mana relokasinya dan saat itu juga akan segera kita bangun karena saya kira semuanya sudah siap,” jelasnya.

Penelusuran KlikBondowoso.Com, Presiden Jokowi juga bersepakat dengan Cak Thoriq, Bupati Lumajang dalam 4 hal.

Seperti disampaikan Cak Thoriq melalui akun twitter resminya.

TERIMA KASIH Pak Presiden. Beberapa yg ditetapkan adalah.

1. PEMBANGUNAN KEMBALI JEMBATAN PERAK.
2. Pembangunan JEMBATAN GANTUNG sebagai penghubung Candipuro - Pronojiwo utk roda dua.
3. PEMBANGUNAN JALAN PASIRIAN - TEMPURSARI utk akses roda empat menuju PRONOJIWO.
4. Dan melakukan RELOKASI.

Baca Juga: Legiman Ceritakan Kisah Rumini yang Temani Sang Ibu Sampai Akhirnya Mati Terkena Awan Panas Semeru

Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per Senin, 6 Desember 2021, pukul 20.15 WIB, korban jiwa yang tercatat sementara antara lain luka-luka 56 orang, hilang 22 orang, dan meninggal dunia 22 orang.

Rincian korban meninggal dunia teridentifikasi 14 orang di Kecamatan Pronojiwo, sedangkan 8 orang di Kecamatan Candipuro.

Sedangkan jumlah populasi terdampak sebanyak 5.205 jiwa dan warga mengungsi 2.004 jiwa. Terkait dengan jumlah warga yang dinyatakan hilang, posko masih melakukan pendataan dan validasi.***

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda

Sumber: Twitter presidenri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah