Update Kasus kematian Brigadir Joshua!,Perihal Ferdy Sambo Ditahan, Andi Syafrani:Berharap Dapat Akhiri...

- 9 Agustus 2022, 09:27 WIB
Andi Syafrani berharap dengan ditahannya Ferdy Sambo masalah kasus kematian Brigadir Joshua segera diusut tuntas
Andi Syafrani berharap dengan ditahannya Ferdy Sambo masalah kasus kematian Brigadir Joshua segera diusut tuntas /Dok keluarga Ferdy Sambo.

KlikBondowoso.com-Penuh teka-teki mengenai kasus kematian Brigadir Joshua hingga saat ini.

Terutama dalam kasus perihal pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh Irjenb Ferdy Sambo yang kini ditahan di Mako Brimob.

Perihal itu Andi Syafrani selaku Presiden Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) memberikan pendapat mengenai Ferdy Sambo mengenai kasus Brogadir Joshua.

Baca Juga: Tersangka Penembakan Brigadir Joshua Jadi Tiga Orang, Selain Bharada E dan Brigadir RR Siapa Satu Lagi?

Andi Syafrani menduga sejak awal kasus ini terjadi memang memiliki banyak kejanggalan-kejanggalan yang tak biasa.

Hingga akhirnya kasus ini menimbulkan banyak spekulasi masyarakat seperti hilangnya bukti CCTV yang hilang di TKP, keterangan Polisi yang berbeda-beda, sampai siapa dalang di balik ini semua, dilansir KlikBondowoso.com dari laman Teras Gorontalo.

"Sejak awal kita menduga ada yang janggal dalam kasus Brigadir Joshua ini. Banyak spekulasi berkembang, mulai dari CCTV yang hilang di TKP, keterangan polisi yang berbeda-beda, banyak yang bertanya apa motif utamanya, sampai siapa dalangnya. Nah, ditempatkannya Irjen FS akan membuka kotak pandora dan kita berharap dapat akhiri drama panjang ini," ujar Andi.

Baca Juga: Tak Terima Dituduh Simpanan Ferdy Sambo, Ini Cuitan Maut Polwan Cantik Rita Yuliana:Terima Kasih Pasti...

Andi Syafrani berharap bahwa kasus ini segera cepat diproses lantaran ini menyeret masalah internal kepolisian.

Perihal ditahannya Ferdy Sambo di Marko Brimob berharap kasus ini segara dilakukan pengusutan lebih cepat, objektif, dan profesional.

Halaman:

Editor: Deni Ahmad Wijaya

Sumber: Teras Gorontalo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah