Tips Menjaga Kadar Kolesterol LDL Tetap Normal Dari dr Meva Nareza

- 20 Desember 2021, 19:52 WIB
Ilustrasi tips hidup sehat.
Ilustrasi tips hidup sehat. /Pixabay/

KlikBondowoso.com - Kadar Low-Density Lipoprotein (LDL) darah yang ideal adalah < 100 mg/dL. Meski demikian, kadar kolestrol LDL dalam batas 100–129 mg/dL masih bisa ditoleransi.

Agar kadar kolesterol LDL dalam tubuh tidak melonjak tinggi, sebaiknya konsisten menerapkan gaya hidup sehat.

Dikutip KlikBondowoso.com dari alodokter.com, dr Meva Nareza memberikan tips untuk menjaga kadar LDL dalam darah tetap normal.

Baca Juga: Resep Sarapan Sehat Ala Dr. Zaidul Akbar, Seminggu Badan Jauh Lebih Sehat

1. Menerapkan pola makan sehat

Batasi konsumsi makanan dengan kandungan lemak jenuh dan lemak trans yang bisa membuat kadar kolesterol darah menjadi tinggi dan hindari konsumsi minuman beralkohol.

Beralihlah ke makanan sehat yang mengandung lemak jenuh tunggal dan omega 3, seperti alpukat, kacang almond, kacang kenari, ikan salmon, dan ikan makarel. Makanan-makanan ini dapat menaikkan kadar kolesterol HDL dan menurunkan kadar kolesterol LDL Anda.

Selain itu, jangan lupa konsumsi sayur dan buah-buahan setiap hari. Dari sayur dan buah-buahan, Anda bisa mendapatkan serat serta berbagai macam vitamin dan mineral. Ketiga nutrisi tersebut juga berperan penting dalam menurunkan kadar LDL dalam darah.

Baca Juga: Resep Siomay, Kudapan Sehat Saat Hujan

2. Rutin berolahraga

Jika dilakukan secara rutin, olahraga jenis apa pun bisa menjadi solusi untuk menjaga kebugaran tubuh, menurunkan risiko munculnya berbagai jenis penyakit, serta mempertahankan kadar kolesterol normal dalam tubuh.

Jadi, usahakan untuk berolahraga minimal 30 menit setiap harinya. Anda bisa melakukan olahraga apa pun yang disukai, misalnya jogging, bersepeda, atau berenang.

3. Berhenti merokok

Kebiasaan merokok bisa mempercepat akumulasi plak yang menempel di dinding pembuluh darah arteri dan membuat kolesterol mengendap pada tubuh.

Untuk menghindari hal tersebut, mulai sekarang berhentilah merokok.

Baca Juga: Resep Oseng Bunga Kates, Menu Tradisioanal yang Sehat Untuk Keluarga

4. Mengontrol berat badan

Menjaga berat badan ideal merupakan langkah baik untuk mempertahankan kadar kolesterol normal dalam tubuh.

Anda bisa menentukan berat badan ideal yang sesuai dengan kondisi kesehatan menggunakan kalkulator Body Mass Index (BMI).

Sebagian besar faktor terjadinya lonjakan kolesterol LDL disebabkan oleh gaya hidup yang kurang sehat.

Baca Juga: dr.Zaidul Akbar Beri Resep Minuman Turmeric Latte yang Bikin Jantung Sehat

Tingginya kadar kolesterol LDL seringkali tidak disertai dengan gejala-gejala khusus.

Oleh sebab itu, jika Anda memiliki faktor yang dapat meningkatkan kadar kolesterol LDL seperti di atas, ada baiknya segera melakukan pemeriksaan kolesterol dan kondisi kesehatan secara menyeluruh ke dokter.***

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah