Khutbah Jumat Spesial Maulid Nabi, Amalan untuk Berkah Rezeki

- 20 September 2023, 23:01 WIB
Ilustrasi masjid
Ilustrasi masjid /Unsplah/????????????????????

“Ridhailah kami dan ridhai apa yang datang dari kami.”

Ibadallah,

Hendaknya hidup kita ini selalu diliputi tujuan demikian. Kita latih diri kita untuk menyelaraskan kehidupan dunia kita dengan bimbingan agama. Sehingga kita bisa selamat dalam perkataan dan perbuatan. Dan meraih ridha Allah Ta’ala.

Tidaklah sama kehidupan seseorang yang hidupnya berusaha mencari ridha Allah dengan mereka yang meniti jalan-jalan kemurkaan Allah. Orang yang mencari ridha Allah mereka akan menaati perintah-Nya dan menjauhi segala yang Dia larang.

أَفَمَنِ اتَّبَعَ رِضْوَانَ اللَّهِ كَمَنْ بَاءَ بِسَخَطٍ مِنَ اللَّهِ

“Apakah orang yang mengikuti keridhaan Allah sama dengan orang yang kembali membawa kemurkaan (yang besar) dari Allah.” [Quran Ali Imran: 162].

Lalu bagaimana agar kita bisa meraih keridhaan Allah Ta’ala. Apakah kiat dan amalan apa yang harus kita perbuat?

Pertama: Orang-orang yang ingin mendapatkan ridha Allah, mereka berusaha agar ikhlas dalam beramal. Allah Ta’ala berfirman,

وَمَا لِأَحَدٍ عِنْدَهُ مِنْ نِعْمَةٍ تُجْزَى۝ إِلَّا ابْتِغَاءَ وَجْهِ رَبِّهِ الْأَعْلَى ۝ وَلَسَوْفَ يَرْضَى

“Padahal tidak ada seseorangpun memberikan suatu nikmat kepadanya yang harus dibalasnya, tetapi (dia memberikan itu semata-mata) karena mencari keridhaan Tuhannya yang Maha Tinggi. Dan kelak dia benar-benar mendapat kepuasan.” [Quran Al-Lail: 19-21]

Halaman:

Editor: Muhammad Irwanzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x