Ketua DPRD Bondowoso Bersama Pansus Sidak Distributor Pupuk Bersubsidi, Urai Kelangkaan Pupuk

- 21 September 2022, 22:05 WIB
Ketua DPRD Bondowoso H. Ahmad Dhafir (menunjuk), saat sidak pupuk bersama Anggota Pansus bersama KP3 pada Selasa 20 September 2022.
Ketua DPRD Bondowoso H. Ahmad Dhafir (menunjuk), saat sidak pupuk bersama Anggota Pansus bersama KP3 pada Selasa 20 September 2022. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

Ketua DPRD Bondowoso saat sidak di Gudang Distributor (CV Kusuma Tani). Seharusnya ada 1.100 ton, namun di gudang pupuk lenyap.
Ketua DPRD Bondowoso saat sidak di Gudang Distributor (CV Kusuma Tani). Seharusnya ada 1.100 ton, namun di gudang pupuk lenyap. Sholikhul Huda/KlikBondowoso

Namun kenyataannya, petani masih sangat kesulitan mencari pupuk bersubsidi.

Pasca rapat di DPRD, Ketua DPRD Bondowoso bersama Pansus Kelangkaan dan Penyimpangan Harga Pupuk Bersubsidi, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di gudang-gudang distributor.

Pertama DPRD melakukan sidak di gudang CV Abadi Karya Mandiri (distributor) di Desa Sumberkalong, Kecamatan Wonosari.

Di titik pertama ini, DPRD menemukan stok pupuk yang tidak sampai 100 ton. Janggalnya, distributor ini telah menebus 100 persen kuota dari produsen Pupuk Urea.

"Saat ini masih bulan September, seharusnya jika ditebus semua dari Produsen, maka stok di gudang masih ada 800 ton, nyatanya stok tidak sampai 100 ton," terang ketua DPRD di lokasi sidak.

Berikutnya tim sidak ke CV Kharisma Sejati, distributor pupuk di Desa Pakisan, Kecamatan Tlogosari.

DPRD menemukan hal aneh, karena sekelas distributor gudangnya hanya sebesar garasi mobil. Selain itu, lingkup distribusi yang tidak logis.

"Kantornya di Tlogosari, sebaran kiosnya di Pakem dan Tegal Ampel, ini kan jauh sekali," terang Ketua DPRD.

Berikutnya rombongan Ketua DPRD bersama Tim Pansus dan KP3 sidak di UD Lancar Jaya, Desa Pengarang, Jambesari Darusholah. Dititik ini tim menemukan ada toko yang tidak berijin menjual pupuk bersubsidi.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x