Khasiat Mengkudu Jeruk Nipis dan Kulit Manggis Untuk Obat Amandel, Berikut Cara Pengolahannya

- 27 Agustus 2021, 09:23 WIB
Ilustrasi beberapa manfaat konsumsi jus mengkudu secara rutin
Ilustrasi beberapa manfaat konsumsi jus mengkudu secara rutin /pixabay.com/braico

KlikBondowoso.Com - Untuk mempercepat penyembuhan dari segaka penyakit, bisa dilakukan dengan resep tradisional. Didapat dari ramuan tumbuhan sekitar lingkungan.

Salah satunya adalah obat peradangan amandel atau tonsil. Tonsilitis (radang amandel) biasanya disebabkan oleh infeksi virus tetapi bisa dari infeksi bakteri.

Gejalanya antara lain sakit tenggorokan, sulit menelan, dan kelenjar getah bening sakit bila disentuh.

Penanganan bervariasi, mulai dari pengobatan rumah hingga operasi pengangkatan. Peradangan terjadi pada dua bantalan jaringan berbentuk oval di belakang tenggorokan.

Obat tradisional bisa mengatasi gejala ini. Yakni mengkudu, jeruk nipis dan kulit manggis. Dikutip KlikBondowoso.Com dari buku Penyembuhan Praktis dengan Obat dan Pijat.

Berikut tata cara pengolahan dan resepnya.

Baca Juga: Resep Masakan Ayam Pedas, Bahan Mudah Didapat dan Murah

Baca Juga: UEA Cari Imam Masjid Asal Indonesia, Kemenag Lakukan Seleksi

1. Mengkudu

Sediakan bahan 2 buah mengkudu dan madu murni secukupnya.

Berikutnya buah mengkudu diperas, disaring dan ditambah sedikit air panas.

Air perasan dimasukkan ke dalam gelas lalu dicampur dengan madu. Aduk sampai rata.

Minum 3 kali sehari. Cara meminumnya kumur terlebih dahulu selama beberapa menit kemudian baru ditelan.

2. Jeruk Nipis

Sediakan jeruk nipis 3 buah. Diperas diambil airnya lalu diberi sedikit kapur sirih. Diaduk rata.

Diminum menjelang tidur malam selama 3 hari berturut turut.

3. Kulit Manggis

Sediakan kulit manggis kering 15 gram dan minyak permen 2 sendok teh.

Berikutnya rebus kulit manggis dengan 2 gelas air sampai mendidih dan tinggal 1 gelas. Sesudah itu teteskan minyak permen dan diaduk rata. Gunakan ramuan ini untuk berkumur.***

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x