Kamu Sering Merasa Kurang Fokus Saat Belajar? Berikut adalah Waktu yang Efektif untuk Belajar

- 5 Januari 2024, 09:20 WIB
prospek kerja anak ilmu komunikasi
prospek kerja anak ilmu komunikasi /diasta rama/Jason Goodman

KlikBondowoso- Pernah ga, sih, kamu ngerasa enggak bisa konsentrasi pas belajar? Seringkali hal ini terjadi pada tiap manusia. Penyebabnya ada banyak faktor, baik dari internal maupun eksternal. Nah, kalo dari internal biasanya pribadi orang tersebut yang memang susah berkonsentrasi.

Semisal punya penyakit mental, kelainan dan sebagainya. Sementara faktor eksternalnya, ada beberapa kasus. Contoh; belajar dalam lingkungan yang berisik atau ramai, dan hal ini mengganggu fokus belajarmu. Mungkin kamu adalah tipe orang yang belajarnya harus di tempat sepi.

Maka carilah tempat sepi yang membuatmu nyaman. Bisa jadi di kamarmu, di ruang keluarga atau private room. Jangan malah belajar di cafe, tongkrongan dan tempat publik lainnya.

Enggak cuma itu, ada banyak hal yang bisa bikin konsentrasi kita buyar pas belajar. Untuk meminimalisir hal ini, berikut mimin kasih jam-jam yang efektif untuk belajar.

Pertama, jam 15.00–17.00 P.M.
Pada rentang waktu ini adalah waktu yang tepat untuk membuat planning kita ke depannya, mereview ulang materi atau kegiatan-kegiatan ringan lainnya. Karena pada jam-jam ini, kondisi tubuh dan otak kita sudah tidak fresh. Maka disarankan untuk mengerjakan aktifitas yang mudah dan ringan agar badan lebih rileks dan lebih mudah menuangkan ide.

Kedua, jam 18.00 hingga 21.00 P.M.
Pada waktu ini, lingkungan kondusif dan minim distraksi. Akan lebih mudah jika kita mengerjakan suatu hal yang tidak begitu perlu konsentrasi tinggi, misalkan membaca buku atau mencatat materi.

Ketiga, 03.00–05.00 A.M.
Jam segini adalah waktu di mana otak manusia masih fresh karena bangun tidur. Pun energi sudah banyak terisi, sehingga pada jam ini kita lebih bisa fokus dengan baik dan punya semangat yang lebih tinggi. Nah, kita bisa menggunakan jam-jam ini untuk belajar.

Keempat, jam 07.00 hingga 09.00 A.M
Otak dan kondisi tubuh mulai beradaptasi pada jam-jam ini. Otak masih tetap fresh, disarankan untuk melakukan aktifitas berat. Eh, maksudnya mencoba hal-hal yang menantang. Misal, mengerjakan soal yang sulit. Contoh, saat kamu adalah siswa kelas 7, maka cobalah mengerjakn soal untuk siswa kelas 8, dan terus naik ke tingkat berikutnya. Tenang saja, tak perlu benar dalam menjawab setiap pertanyaannya, karena fokusnya adalah bukan seberapa banyak pertanyaan yang bisa kamu jawab dengan tepat, tetapi seberapa bisa kamu paham dengan materi yang satu tingkat lebih sulit. Saran lainnya adalah belajar soal-soal TOEFL atau TOAFL dan hal-hal yang memicu adrenalin dalam otak lainnya.

Editor: Muhammad Irwanzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x