9 Amalan Utama Dibulan Dzulhijjah, Terutama Sepuluh Hari Pertama

- 7 Juli 2021, 21:43 WIB
Ilustrasi jamaah Haji di Mekah.
Ilustrasi jamaah Haji di Mekah. /Unsplash/@hydngallery/

KlikBondowoso.com - Bulan dzulhijjah bagi umat islam mempunyai banyak keutamaan, terutama di sepuluh hari pertama.

Dalam rangka mengagungkan hari-hari yang diutamakan oleh Allah swt tersebut, Rasulullah Shallahu 'alaihi wasallam menuntun umatnya untuk memperbanyak amal sunnah yang disyariatkan.

Apa saja amalan sunnah yang disyariatkan itu, berikut 9 diantaranya.

1. Haji Dan Umrah

Amal ini adalah amal yang paling utama, bagi yang berkemampuan menjalankannya. Dalam Sebuah hadits shahih disebutkan:

"Antara umrah ke umrah adalah tebusan (dosa-dosa yang dikerjakan) di antara keduanya, dan haji yang mabrur balasannya tiada lain adalah Surga". (HR. Bukhari)

Baca Juga: Tiga Keutamaan Bulan Dzulhijjah, Umat Islam Harus Tahu

2. Puasa pada hari-hari tersebut, atau sebagiannya, khususnya puasa Arafah pada tgl 09 Dzulhijjah

Berpuasa adalah jenis amalan yang paling utama, dan yang dipilih Allah swt untuk diri-Nya. Sebagaimana disebutkan dalam sebuah hadist qudsi : "Puasa ini adalah untuk-Ku, dan Aku lah yang akan membalasnya. Sungguh dia telah meninggalkan syahwat, makanan dan minumannya semata-mata karena Aku". (HR. Bukhari)

Halaman:

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x