Hadits Arbain Nomor Dua, Islam Iman dan Ihsan (bagian tiga)

- 2 Agustus 2021, 09:10 WIB
Hadits Arba'in Nawawi
Hadits Arba'in Nawawi /N.A. Pertiwi/

KlikBondowoso.com - Setelah dibahas tentang rukun islam yang tercantum pada hadits Arbain nomor dua, selanjutnya dari kutipan hadits Arbain seperti dibagian satu, kita akan mengetahui tentang rukun iman.

Dalam hadits tersebut seperti yang ditanyakan oleh malaikat jibril kepada Rasulullah Muhammad shalallahu 'alaihi wassalam. Berikut potongan kutipannya.

Kemudian ia bertanya lagi: “Beritahukan kepadaku tentang Iman." Nabi menjawab: "Iman adalah, engkau beriman kepada Allah; malaikatNya; kitab-kitabNya; para RasulNya; hari Akhir, dan beriman kepada takdir Allah yang baik dan yang buruk,”

Baca Juga: Hadits Arbain Nomor Dua, Islam Iman dan Ihsan (bagian satu)

Iman sebenarnya merupakan pondasi dalam sebuah bangunan islam. Tanpa iman yang kuat, maka seseorang tidak akan bisa menegakkan agamanya dengan baik.

1. Beriman kepada Allah

Beriman kepada Allah mencakup empat hal. Pertama, beriman kepada wujud Allah. Barangsiapa mengingkari keberadaan Allah, maka dia bukan termasuk orang yang beriman.

Kedua, Beriman kepada rububiyah Allah, yaitu meyakini bahwa Allah satu-satunya Rabb sebagai Pencipta, Pemberi Rezeki, Pemilik dan Pengatur alam semesta.

Ketiga, Beriman kepada uluhiyah Allah yaitu meyakini bahwa Allah satu-satunya yang berhak diibadahi, segala ibadah hanya boleh ditujukan pada Allah.

Baca Juga: Hadits Arbain Nomor Dua, Islam Iman dan Ihsan (bagian dua)

Keempat, Beriman kepada nama dan sifat Allah yang menetapkan apa yang ditetapkan-Nya untuk diri-Nya dalam Al-Qur’an dan dalam sunnah Rasul-Nya dengan penetapan yang layak bagi Allah tanpa melakukan tahrif (penyelewengan), ta’thil (penolakan), takyif (menyatakan hakikat), dan tamtsil (memisalkan dengan makhluk).

2. Beriman kepada Malaikat

Malaikat adalah makhluk ghaib, makhluk yang tidak bisa dilihat oleh manusia kecuali atas ijin Allah. Malaikat diciptakan dari cahaya.

Malaikat tidak makan dan minum. Malaikat mempunyai tugas yang bermacam-macam sesuai dengan perintah Allah.

Beriman kepada malaikat mencakup beberapa hal. Pertama, beriman pada nama-nama mereka yang kita ketahui maupun yang tidak.

Baca Juga: Doa Makbul Salah Satunya Ketika Safar, Begini Doanya

Kedua, ada malaikat yang memiliki nama dan tugas tertentu. Malaikat Jibril bertugas menyampaikan wahyu Allah kepada para Rasul-Nya.

Malaikat Mikail bertugas mengurus hujan dan tumbuhan bumi. Malaikat Israfil bertugas meniup sangkakala. Ridwan penjaga surga, Malik penjaga neraka.

Munkar dan Nakir yang bertugas menanyai mayit dalam kubur. Malaikat maut yang bertugas mencabut nyawa. Malaikat yang bertugas mencatat setiap amal perbuatan manusia, sifatnya adalah raqib (selalu mengawasi) dan ‘atid (selalu hadir).

Ada juga malaikat yang bertugas berkeliling ke majelis ilmu dan majelis dzikir, menemui orang beriman pada hari kiamat, memberi perhormatan pada penduduk surga.

Baca Juga: Khutbah Jumat NU, Terapkan 4 Amalan Ini agar Hidup Lebih Bahagia

Selain itu ada malaikat yang bertugas mengaminkan orang yang berdoa pada saudaranya disaat saudaranya tidak mengetahuinya.

Dan ada Malaikat yang bertugas mendoakan di pagi hari bagi yang rajin bersedekah (mengeluarkan nafkah) dan doa jelek bagi yang malas.

Nah, untuk penjelasan tentang iman kepada Kitab Allah, Rasul, hari akhir, serta takdir, seperti yang tercantum dalam hadits ini, Silakan Klik Disini.***

Editor: N.A Pertiwi

Sumber: Arba’in an-Nawawiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah