Warga Bondowoso Dilaporkan Dugaan Investasi Bodong, Korban Adalah Teman Dekat

- 9 September 2022, 04:54 WIB
Kuasa hukum saat diwawancara sejumlah wartawan di Mapolres Bondowoso. Sebelahnya adalah para korban investasi bodong.
Kuasa hukum saat diwawancara sejumlah wartawan di Mapolres Bondowoso. Sebelahnya adalah para korban investasi bodong. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - Dugaan investasi bodong terjadi lagi di Bondowoso. Modusnya menjanjikan investasi dengan keuntungan menggiurkan, namun akhirnya menguap begitu saja.

Ironisnya, saat ini yang dilaporkan adalah salah seorang pegawai salah satu Puskesmas di Bondowoso. Inisialnya Nov (29 tahun)

Sebanyak empat korban mendatangi Mapolres Bondowoso, pada Kamis 8 September 2022 bersama kuasa hukum Alantanto SH., MH.

Usai mendapat Surat Tanda Bukti Lapor (TBL), kuasa hukum Alananto menerangkan jika para korban adalah teman dekat terlapor Nov.

Karena dekat, mereka diiming-imingi investasi dengan keuntungan menggiurkan. Dan akhirnya tertarik.

"Hampir 90 persen, korban adalah sahabat dan teman dekat terlapor. Jadi, ketika ditawari kerja sama investasi modal dan langsung percaya,” kata pengacara yang berkantor di TRIPLE A LAwfirm/Legal Consultant, Jember ini.

Baca Juga: SMKN 1 Panji Situbondo Melaju ke Semi Final Basketball Kapolres Cup Bondowoso 2022

Baca Juga: Ustad Adi Hidayat Jelaskan Interaksi Salafus Shalih dengan Al Quran, Meraih Bahagia Hidup Dunia dan Akhirat

Resi Ayu Aprillya, salah seorang korban misalnya, dia awalnya percaya karena sudah kenal. Dan akhirnya investasi.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x