Kritik Presiden Prancis dengan Reklame, Seorang Warga Dipolisikan

- 29 Juli 2021, 20:38 WIB
Presiden Prancis Emmanuel Macron.
Presiden Prancis Emmanuel Macron. /Reuters/

KlikBondowoso.Com - Seorang warga Prancis digugat. Penggugatnya bukan orang biasa. Yakni Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Gara-garanya, warga tersebut membuat poster besar berupa reklame yang menggambarkan Presiden Prancis Emmanuel Macron, memakai seragam pemimpin Nazi Adolf Hitler.

Dalam poster itu, digambarkan lengkap dengan kumis kecil, kunci di dahinya dan akronim dari gerakan presiden LREM berubah menjadi swastika.

Seperti dilansir PR CIREBON dengan judul Presiden Prancis Emmanuel Macron Gugat Pembuat Reklame yang Menggambarkannya Seperti Adolf Hitler.

Gugatan itu diketahui dari postingan Michel-Ange Flori, yang memiliki sekitar 400 papan reklame di departemen selatan Var. Ia menulis di Twitter pada hari Rabu.

“Saya baru saja mengetahui bahwa tuntutan saya akan didengar di kantor polisi Toulon besok menyusul pengaduan oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron,” tulisnya.

“Jadi di Macronia Anda bisa mengolok-olok pantat nabi, itu sindiran, tetapi membuat presiden terlihat seperti diktator adalah penghujatan,” tambahnya, dikutip dari Euronews, Kamis 29 Juli 2021.

Baca Juga: Pengakuan Rose BLACKPINK Membongkar Kenyataannya Trainee Kpop Kebanyakan Jalani Masa Sulit

Dan, ada sebuah pesan berbunyi: "taati, dapatkan vaksinasi"

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x