Percikan Pemikiran Megawati Soekarno Putri Tumbuh di Prajekan, Berupa MSP Jagung 'Abadi' 20 Kali Tanam

- 8 Juni 2022, 20:30 WIB
Wabup Irwan Bachtiar Rahmad Wakil Bupati Bondowoso (jempol).
Wabup Irwan Bachtiar Rahmad Wakil Bupati Bondowoso (jempol). /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - Ada dua tokoh luar daerah datang jauh-jauh ke Desa Prajekan Lor, pada Selasa 7 Juni 2022.

Mereka adalah Wakil Ketua DPRD Sidoarjo Bambang Riyoko dan Ketua DPRD Blitar Syahrul Alim. Keduanya sama-sama dari Fraksi PDI Perjuangan.

Di Bondowoso mereka ditemani Wakil Bupati Bondowoso H. Irwan Bachtiar Rahmat, yang merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Bondowoso.

Kedatangan para tokoh karena di Desa Prajekan Lor, Bondowoso tengah dilakukan panen Jagung MSP. Jagung hasil puliaan Prof Surono Danu ini adalah buah pikiran dari Megawati Soekarno Putri.

Baca Juga: Sopir Ternak yang Viral Marahi Polantas di Bondowoso Adzan di Masjid Polres, Ini yang Terjadi

Baca Juga: Jasad Eril Putra Sulung Ridwan Kamil Ditemukan Mengapung di Sungai Aare, Fakta atau Hoaks?

Megawati berharap ada jagung yang bisa mensejahterakan petani. Dan Jagung MSP ini bisa mensejahterakan, karena satu kali beli jagung, tidak perlu membeli benih jagung untuk 20 tanam ke depan.

"Benih jagung Msp satu lagi hasil puliaan prof surono danu, jagung khas dengan umur panen 95-100 hari bertongkol rata rata 2," jelas Wakil Bupati Bondowoso H Irwah Bachtiar Rahmat.

"Padi MSP bisa panen 7,2 ton per hektar, sementara jagung panen 9,8-12 ton per hektar," lanjut Wabup.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x