Masyarakat Bondowoso Berobat Tak Perlu Bayar, DPRD Setujui Anggaran UHC BPJS Kesehatan

- 5 September 2022, 13:13 WIB
Ketua DPRD Bondowoso H Ahmad Dhafir.
Ketua DPRD Bondowoso H Ahmad Dhafir. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - DPRD kabupaten Bondowoso sudah menyetujui pengajuan anggaran Universal health Coverage (UHC) atau capai cakupan kesehatan semesta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS Kesehatan).

Cakupan kesehatan semesta menjamin seluruh masyarakat mempunyai akses untuk kebutuhan pelayanan kesehatan promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif yang berkualitas dan efektif.

Dengan sudah disetujui anggaran untuk UHC, maka menjadi sebuah keharusan masyarakat Bondowoso mendapatkan manfaat dari keberadaan UHC.

Dengan begitu maka masyarakat lebih terlindungi dari kedaruratan kesehatan; sehingga masyarakat akan menikmati hidup yang lebih baik dan sehat.

Ketua DPRD H Ahmad Dhafir juga mengingatkan bahwa dengan keberadaan program UHC ini pemerintah daerah harus mampu melakukan penyempurnaan akses terhadap pelayanan kesehatan esensial dan akses terhadap obat-obatan, vaksin, diagnostik, dan alat kesehatan essensial pada pelayanan kesehatan primer, dengan target berkurangnya jumlah orang yang mengalami kesulitan pembiayaan dalam memenuhi kebutuhan kesehatannya.

Baca Juga: Nobar Film Bioskop Sayap Sayap Patah Bersama Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko, Ini Sinopsisnya

Cakupan kesehatan semesta atau UHC dinyatakan telah tercapai bila seluruh penduduk sudah memiliki akses terhadap layanan kesehatan yang komprehensif dan bermutu, baik upaya promotif, preventif, deteksi dini, pengobatan, rehabilitatif dan paliatif tanpa terkendala masalah biaya. Jadi Parameter keberhasilannya bukan pada angka kepesertaan masyarakat yang telah menjadi peserta Jaminan Pembiayaan Kesehatan (JKN/KIS).

Sekali lagi UHC atau capai cakupan kesehatan semesta ini peruntukannya bukan hanya pada penduduk yang sudah menjadi peserta program JKN saja, tetapi bagi masyarakat Bondowoso dan yang lebih penting dengan adanya UHC ini menjadikan peningkatan pelayanan dan akses bagi masyarakat terhadap pelayanan kesehatan serta mampu menjadi perlindungan finansial atau gratis di saat membutuhkan pelayanan kesehatan,

“Menjadi komitmen kami selaku wakil rakyat di DPRD Bondowoso untuk memastikan dan menjamin semua masyarakat Bondowoso memiliki akses untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang komprehensif , bermutu dan gratis. Pelayanan kesehatan dilakukan secara komprehensif dengan mengutamakan pelayanan kesehatan primer,” pungkas H. Ahmad Dhafir.***

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x