Ngawi Belajar Pengolahan Tembakau Menjadi Bentuk Lain ke Bondowoso, Datangi Natobin Tobacco

- 12 September 2022, 21:20 WIB
Ismu Handoko (baju putih) saat memberi penjelasan terkait pengolahan tembakau.
Ismu Handoko (baju putih) saat memberi penjelasan terkait pengolahan tembakau. /Sholikhul Huda/KlikBondowoso

KlikBondowoso.Com - Petani Tembakau dari Kabupaten Ngawi datang ke Bondowoso untuk belajar pengolahan tembakau, pada Senin 12 September 2022.

Rombongan yang menggunakan dua bus itu terdiri dari petani tembakau dan petugas pertanian pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Ngawi.

Salah satu yang didatangi adalah PT Natobin yang ada di Maesan, Bondowoso.

Rombongan disambut langsung jajaran manajemen. Yakni owner Natobin Ismu Handoko dan Komisiaris Natobin H. Bahrudin.

Sojo, Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Ngawi yang hadir bersama Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Ngawi mengungkapkan pihaknya sangat perlu belajar pengolahan tembakau.

Sebab di Ngawi kemitraan tembakau sudah mulai kendor. Karenanya perlu adanya inovasi dibidang pertembakauan.

Baca Juga: Ini Alasan DPRD Bondowoso Bentuk Pansus Pupuk, Ada Keterkaitan Keterangan Sekda?

"Harapan kami, setelah kedatangan kami kesini ada inspirasi untuk pengolahan tembakau. Dan petani di Ngawi bisa kirim bahan ke Bondowoso," terang Sojo.

Perlu diketahui, Natobin adalah perusahaan yang melakukan pengolahan tembakau yang lain dari yang lain.

Halaman:

Editor: Sholikhul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x