Puasa Tetap Berkarya, Potret Menakjubkan DWP SMKN 1 Klabang Sukseskan Pesrom, Bazar, Hingga Salurkan Zakat

- 4 April 2024, 12:46 WIB
DWP SMKN 1 Klabang Sedang Melakukan Penyaluran Zakat Fitrah
DWP SMKN 1 Klabang Sedang Melakukan Penyaluran Zakat Fitrah /Sholahudin Al Ghazal

KlikBondowoso.Com - Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMKN 1 Klabang memang layak menjadi salah satu inspirasi dalam aktivitasnya menjalankan program dan kegiatannya mendukung kegiatan sekolahnya. Tampaknya bulan puasa dengan cuaca panas tidak menyurutkan sama sekali ibu-ibu DWP sekolah yang banyak dikenal publik konsisten menjalankan sekolah gratis sampai lulus kepada semua peserta didiknya tersebut.

Atas nama ketua DWP SMKN 1 Klabang, Fitriani Maulida menjelaskan bahwasannya DWP Skanela selama bulan ramadhan ini banyak sekali kegiatan yang dilakukan yakni antara lain; Khotmil Qur’an, Lomba Pesantren Ramadhan, Bazar Ramadhan di Alun-Alun Bondowoso, pengadaan parsel hari raya untuk GTT/PTT dan masyarakat umum, Buka Bersama, dan Pengumpulan dan Pendistribusian Zakat.

“Semua kegiatan tersebut berdasarkan musyawara semua anggota, semuanya kompak saling support dan mengaku ingin mengulang lagi lebih besar pada tahun depan” ujar Fitri penuh semangat.

Seperti diberitakan dibeberapa media, bahwasannya DWP Skanela kemarin baru saja sukses melaksanakan bazar ramadan yang diadakan Pemkab Bondowoso di Alun-Alun Bondowoso.

“Dari bazar kemarin alhamdulilah dapat banyak untuk tambahan kas DWP, selain itu masih banyak pesanan kue melalui DWP tapi dikerjakan oleh Dapur Skanela” imbuh Fitri senang.

Lebih lanjut, Fitri yang juga Kaprodi jurusan Akuntansi dan Keluangan Lembaga (AKL) tersebut menjelaskan bahwasannya kegiatan yang dilaksanakan hari ini, Kamis (04/04/2024) adalah pembagian zakat fitrah kepada masyarakat sekitar sekolah. Zakat yang disalurkan tersebut tentunya hasil dari penggalangan zakat yang didapatkan dari seluruh warga sekolah yang mampu dan mempunyai kewajiban menunaikan zakat.

“Alhamdulilah rasanya sangat bahagia bisa ikut menyalurkan zakat langsung pada yang berhak menerimanya, terharu dan pastinya kususnya saya harus banyak bersyukur” ujar Agnes Fryza, sala satu anggota DWP Skanela.

Kegiatan penyaluran zakat fitrah yang dilakukan DWP Skanela mendapatkan respon yang sangat positif dari warga masyarakat yang sebenarnya sangat senang dengan SMKN 1 Klabang yang sudah dirasakan manfaatnya karena anaknya bisa sekolah gratis dan masih dapat bantuan seragam.

“Terima kasih bu guru zakatnya saya terima, anak saya Irfan skolah di sana juga gratis tidak ada biaya, titip anak saya” ujar Musdalifah, sala seorang warga.

Editor: Ridlwan Hidayatullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x