Berapa Umur Nabi Adam saat Diciptakan dan Ketika Wafat? Begini Kata Buya Yahya dan Gus Baha

- 29 Mei 2023, 15:31 WIB
Cara Gus Baha Sembuyi dari Setan, Bahkan Malaikat saja Tidak Tahu
Cara Gus Baha Sembuyi dari Setan, Bahkan Malaikat saja Tidak Tahu /Berita Bantul/

Selanjutnya Nabi Adam bertemu dengan Siti Hawa di surga hingga singkatnya ia kemudian diturunkan di bumi dan mempunyai anak.

"Adapun Nabi Ibra-, Nabi, Nabi Adam umurnya berapa, ia diciptakan Allah sudah bentuk seperti itu dan jadi, di surga, ketemu dengan Siti Hawa, kemudian diturunkan di bumi punya anak," kata Buya Yahya

Baca Juga: Doa untuk Orang yang Sudah Mati,Begini Penjelasan Gus Baha

Lalu Berapa umur Nabi Adam saat diciptakan? Belum diketahui pasti mengenai berapa umur manusia pertama ini, namun Buya Yahya mengatakan bahwa Nabi Adam tidak pernah jadi bayi.

Sebagai petunjuk, umur nabi pada zaman dahulu sangat panjang, yakni bisa ratusan bahkan hingga ribuan tahun.

"Jadi, umurnya Nabi Adam tidak pernah jadi bayi. Nabi Adam tidak pernah jadi bayi karena Nabi Adam tidak dilahirkan tapi langsung diciptakan oleh Allah SWT. Dan umurnya umur nabi terdahulu panjang, cucunya saja, ketemu nabi Nuh saja umurnya, umurnya itu Hanya 950 tahun," kata Buya Yahya.

Dikatakan Buya Yahya, cerita nabi menurut Al-Quran ada tiga macam. Yang pertama ada nabi yang disebutkan dalam Al-Qur'an namun tidak disebutkan kisahnya.

Ada juga nabi yang disebutkan dalam Al-Qur'an namun ceritanya disebutkan pendek, lalu terdapat pula nabi yang ceritanya begitu panjang.

Sehingga misalnya jika kita tak tahu pasti berapa umur Nabi Adam saat dilahirkan, maka insya Allah tidak berdosa bagi kita.

"Anda tidak akan ditanya oleh Allah kalaupun tidak tahu umurnya Nabi Adam berapa. Insya Allah, aman," ujar Buya Yahya.

Halaman:

Editor: Muhammad Irwanzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x